Careers

Apa saja yang dicari developer saat melamar kerja?

Published on
Min read
0 min read
time-icon
Widyanto Gunadi

Content palnner | Likes: Video games, music and drums, good reads, running, learning new things | Dislike: Overcomplicates simple things

developer_melamar_kerja.jpg

Dalam melamar kerja, seorang kandidat pasti mendambakan beberapa hal. Bisa berupa gaji yang tinggi, tunjangan yang menggiurkan, maupun prospek karir yang menjanjikan. Nah, apa saja sih yang diharapkan oleh seorang developer ketika ia melamar ke suatu pekerjaan baru di perusahaan yang juga baru? Berikut ulasannya untuk Anda!

Peluang untuk memberikan dampak

Pada dasarnya, seorang kandidat developer ingin semua pekerjaan yang dia buat berdampak positif bagi orang banyak. Meskipun mungkin gaji yang tinggi masih menjadi prioritas utama dari pencarian kerja di bidang teknologi, akan tetapi sebesar 32 persen dari orang-orang yang disurvei oleh stackoverflowbusiness.com pada 2016 lalu mengungkapkan mereka ingin mengerjakan proyek-proyek yang inovatif. Oleh karena itu, jika perusahaan Anda memang sedang merencanakan suatu program besar, jangan sembunyikan ini dari developer.

Teman-teman kerja yang berkualitas

Pekerja berkualitas akan cenderung memilih untuk bergabung di lingkungan yang penuh dengan orang-orang yang berkualitas pula. Demikian juga halnya dengan developer dengan kualifikasi tinggi. Sebagian besar developer berkualitas hanya menginginkan bekerja di perusahaan dengan budaya dan lingkungan kerja yang baik, agar mereka selalu termotivasi bekerja maksimal. Oleh karena itu, pastikan perusahaan Anda memiliki budaya kerja yang baik, sebelum merekrut developer berkualitas tinggi.

Keseimbangan antara kerja dan kehidupan pribadi

Sebanyak 48 persen responden pada 2017 menyatakan, keseimbangan antara dunia kerja dan kehidupan pribadi menjadi salah satu faktor yang mereka cari dalam perusahaan. Jadi, Anda perlu menerapkan strategi yang efektif untuk mengatur tim kerja dengan anggota di berbagai lokasi.

Budaya perusahaan

Budaya perusahaan yang dimaksud di sini bukanlah kebiasaan perusahaan dalam mengatur kegiatan bersenang-senang untuk karyawannya. Budaya kerja ini lebih berbicara tentang makna yang ditawarkan bagi seorang karyawan.

Jadi, tugas Anda sebagai perekrut adalah mengetahui nilai-nilai idealisme perusahaan dan memastikan semua karyawan memahaminya. Silakan kunjungi EKRUT untuk menemukan kandidat developer berkualitas.

 

 

Sumber:
stackoverflowbusiness.com

0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    API-adalah-EKRUT.jpg

    Technology

    API: Pengertian, Jenis, Cara Kerja, Arsitektur, dan Contohnya

    Nur Rosita Dewi

    14 November 2022
    6 min read
    pexels-sora-shimazaki-5926389.jpg

    Careers

    15 Pertanyaan Interview Kerja Mobile Engineer 2022

    Chrissila Jessica

    10 November 2022
    5 min read
    H1_Coding.jpg

    Technology

    10 Rekomendasi Aplikasi untuk Coding [2022]

    Tio Derma

    09 November 2022
    7 min read

    Video