Careers

5 Tips rekrutmen ini bantu kamu dapatkan kandidat terbaik

Published on
Min read
2 min read
time-icon
Aldo Imanuel

A digital marketer at heart. Have an affair with content marketing and social media. Dreaming about creating some cool nice conferences.

tips-rekrutmen-EKRUT.jpg

Setiap perusahaan pasti harus mampu berkembang menjadi lebih baik setiap hari. Karena itu, sebagai rekruter, kamu harus mampu meningkatkan kemampuan dalam mencari dan merekrut kandidat yang terbaik.

Namun, seringkali para rekruter terjebak dengan metode perekrutan yang biasa-biasa saja. Akhirnya, tak banyak kandidat berpotensi yang bisa didapatkan.  Padahal, dengan memberikan sedikit inovasi pada metode perekrutan, banyak dampak besar yang bisa kamu dapatkan. Untuk itu, simak beberapa tips rekrutmen berikut.

1. Jangan batasi kandidat dengan pengalaman kerja serupa

CEO dan perusahaan startup uniquelyHR, Mikaela Kiner, mengemukakan bahwa rekruter sebaiknya fokus untuk mencari talenta muda yang berbakat daripada mencari kandidat dengan pengalaman kerja yang luar biasa. 

“Saya menggunakan pertanyaan-pertanyaan tertentu untuk mencari tahu apakah seorang kandidat dapat melakukan hal yang dibutuhkan perusahaan,” kata Kiner.

Menurut Kiner, kandidat yang cerdas dan dapat menyelesaikan masalah dengan cepat jauh lebih bermanfaat bagi perusahaan daripada sekedar kandidat yang memenuhi seluruh persyaratan suatu posisi.

Baca juga: Kesulitan mencari kandidat terbaik? Ini cara tepatnya

2. Tanyakan pada kandidat, pekerjaan apa yang ingin mereka hindari?

Pendiri perusahaan perekrutan software engineer Techees, Brianna Rooney, menemukan bahwa menanyakan pertanyaan mengenai apa yang kandidat inginkan tak cukup untuk mencari tahu tentang dirinya.

Karena itu, dengan bertanya tentang apa yang kandidat akan hindari terkait pekerjaannya, rekruter dapat mengetahui diri kandidat secara lebih mendalam.

3. Tanyakan juga pertanyaan pribadi

Kandidat seringkali ingin memperlihatkan hal-hal baik dari dirinya kepada pewawancara. Namun, direkrur perekrutan di Badger Maps, Dave Lopes, justru ingin mencari tahu diri kandidat lebih dalam dengan bertanya pertanyaan pribadi.

“Dalam proses rekrutmen dibutuhkan kemampuan komunikasi dan mendengarkan yang kuat, namun, kemampuan untuk mengukur potensi kandidat jauh lebih penting,” kata Lopes.

4. Coba pertimbangkan kandidat dengan latar belakang berbeda-beda

Sebagai rekruter, tentu kamu ingin mencari kandidat yang terbaik. Namun, Lopes berkata bahwa tidak baik jika rekruter membatasi pencarian kandidat hanya pada universitas, nilai IPK, atau latar belakang tertentu saja. Hal ini karena pembatasan pencarian kandidat akan membuat budaya perusahaan yang terlalu seragam.

Karena itu, cobalah untuk mengingat bahwa ada ribuan orang berkualifikasi tinggi yang telah mengambil jalan pendidikan atau pengalaman yang berbeda. Namun, tentu saja mereka harus memiliki kualitas dan semangat kerja yang baik.

5. Bayangkan apa dampak kehadiran kandidat tersebut di perusahaan

Direktur perekrutan di Fjuri, Tammy Perkins, mengatakan bahwa setiap kali kandidat direkrut, hal tersebut akan berdampak langsung pada perusahaan dan kemajuan bisnis kedepannya. Karena itu, carilah kandidat yang memiliki kinerja dan potensi yang tinggi sehingga dapat meningkatkan kinerja perusahaanmu.

Baca juga: 6 kesalahan besar dalam rekrutmen

Mendapatkan kandidat terbaik memang bukanlah hal yang mudah. Meski begitu, melakukan beberapa tips di atas bisa menjadi cara untuk mendapatkan kandidat yang tepat.

Sumber:

  • glassdoor.com
  • glassdoor.com
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    5.Bagaimana_cara_Anda_untuk_menciptakan_lingkungan_kerja_yang_kondusif__(1).jpg

    Careers

    8 Pertanyaan Tentang Kepemimpinan Saat Interview Kerja beserta Jawaban Terbaiknya

    Gloria Renatha

    16 December 2022
    5 min read
    H1.jpg

    Careers

    Contoh Motivation Letter

    Felixitas Yolanda

    14 December 2022
    5 min read
    Assessment_adalah_Pengertian__tujuan__dan_12_jenis_untuk_rekrutmen.jpg

    Careers

    Assessment adalah: Tujuan, Fungsi, dan Persiapan untuk Menghadapinya

    Nur Lella Junaedi

    03 November 2022
    6 min read

    Video