Di era serba digital saat ini ini, pengembangan software merupakan salah satu bidang yang cukup menjanjikan. Termasuk bagi milenial sepertimu. Hal ini mengingat banyak sekali aktivitas yang kini bisa kita lakukan dalam sekali jangkau dengan ponsel.
Bagi kamu yang berminat untuk menjadi software developer, tentunya ada banyak pertanyaan. Misalnya, "Bagaimana langkah awal menjadi developer, bagaimana cara membuat aplikasi, bagaimana membuat situs?" Untuk menjawab pertanyaan itu, kamu perlu memahami hal-hal dasar berikut terlebih dahulu.
Saring informasi tentang software development
Bila ingin mempelajari pengembangan software, kamu harus memahami bahwa tak semuanya bisa dikuasai dalam waktu singkat. Saat merasa buntu dan bingung, kamu perlu mengalihkan perhatian dan melakukan hal lain.
Untuk mengatasinya, kamu dapat mencoba mempelajari sesuatu yang tidak ada hubungannya dengan apa yang sedang kamu kerjakan.
Baca juga: 6 Cara menjadi developer aplikasi di perusahaan startup
Bereksperimen
Berbicara tentang kegagalan, semua developer tentu pernah mengalami hal ini. Semua pengembang software pun harus terus melakukan eksperimen untuk mencari tahu teknik yang efektif.
Jika kamu harus mempekerjakan seseorang untuk mengembangkan software, sebaiknya kamu menghabiskan separuh waktu untuk berbicara tentang kesalahan apa saja yang telah mereka perbuat dan apa yang bisa mereka lakukan untuk memperbaikinya.
Memiliki tujuan dan visi
Tidak ada yang dapat membuat suatu tim menjadi lebih semangat selain memiliki tujuan atau visi. Untuk itu, kamu perlu membangun sesuatu yang dapat meningkatkan semangatmu atau tim.
Hindari terbawa arus
Internet merupakan tempat yang baik untuk memulai segalanya. Karena banyaknya informasi yang tersedia di Internet, kamu patut berhati-hati dengan hasrat untuk mengikuti tren yang ada. Karena itu, pastikan kembali bahwa keinginan untuk mempelajari pemrograman software memang berasal dari dirimu sendiri.
Bergabung dengan komunitas
Untuk terus melatih kemampuanmu dalam mengembangkan software, kamu juga dapat mengikuti pelatihan-pelatihan dan bergabung dengan komunitas para pengembang software. Ada coding bootcamp di Hacktiv8 atau Impact Byte dan forum khusus para pemrogram seperti Github atau Codecademy.
Baca juga: 5 Manfaat ini alasan kamu harus ikut hackathon
Sekarang, kamu sudah siap belajar banyak hal untuk menjadi software developer? Jika kamu sudah mahir dan merasa siap memasuki dunia kerja, bergabunglah dengan talent marketplace EKRUT. Potensimu akan ditemukan ratusan perusahaan yang membuka peluang untuk software development.
Last update: 16 November 2019
Sumber:
- hackernoon.com
- medium.com