Seringkali harapan resolusi di awal tahun diisi dengan banyaknya daftar target yang ingin dicapai. Sementara itu, pada pertengahan tahun, kerap kali mulai bingung tentang apa yang ingin atau sudah dicapai dicapai pada tahun tersebut sehingga akhirnya hanya menjadi sebuah wacana resolusi.
Kenyataannya, resolusi yang dibuat kebanyakan belum berasal dari keresahan diri sendiri, melainkan dari tuntutan lingkungan. Sebut saja seperti keinginan untuk diet atau hidup sehat yang hanya menjadi wacana hampir setiap hari. Pada akhirnya, kembali lagi harus mendengarkan diri sendiri untuk mengetahui apa yang dibutuhkan dan bisa dicapai pada tahun baru. Di samping itu, ada segelintir kiat yang bisa kamu gunakan ketika ingin membuat resolusi tahun baru.
Buat resolusi yang fokus
Kamu memang bisa melakukan banyak hal, sayangnya kita semua memiliki keterbatasan untuk tidak bisa melakukan semua hal. Kita semua memiliki energi yang terbatas. Karena itu, buatlah resolusi yang spesifik dan terukur. Misalnya, kamu ingin menulis buku dan diet. Tentu, kamu dapat melakukannya bersamaan, namun cobalah untuk mencapai salah satu dari resolusi tersebut dalam 3 bulan pertama, misalnya diet. Setelah bisa mengatur pola diet, ada kecenderungan bahwa kamu dapat mempertahankan resolusi tersebut sambil melangkah ke resolusi berikutnya.
Mencari lingkungan yang tepat
Lingkungan selalu memainkan peran penting dalam hidup manusia. Karena itu, buatlah lingkungan yang kondusif di sekelilingmu agar kamu tetap bisa mencapai resolusimu. Misalnya, menonaktifkan fitur notifikasi ketika kamu sedang menyelesaikan buku atau mempelajari hal baru. Dengan begitu, perhatianmu tak akan mudah teralih saat sedang menjalani resolusimu.
Cintai diri sendiri
Kebanyakan orang yang sibuk dan bekerja di kreatif sering lupa untuk menjaga diri sendiri. Padahal, untuk mencapai tujuan kita dan memberikan kontribusi pada dunia, kita juga perlu memelihara diri sendiri. Berikan waktu yang cukup bagi diri sendiri untuk beristirahat dan melakukan aktivitas yang membuat diri kita merasa rileks, seperti tidur atau membahas hal-hal yang lucu bersama teman. Dengan begitu, perjalananmu untuk mencapai resolusi akan terasa lebih ringan. Selain itu, relaksasi juga akan membuat energimu terisi dan lebih kreatif.
Perinci resolusi
Ketika kamu ingin membuat resolusi, pelajarilah bagaimana caramu untuk sampai ke tujuan tersebut. Misalnya, bila kamu ingin menurunkan berat badanmu sebanyak sekian kilogram, mulailah berpikir bagaimana kamu bisa mencapainya. Dengan begitu, kamu tak akan kewalahan untuk mencapai resolusi-resolusimu karena kamu sudah tahu apa yang harus kamu lakukan.
Rekomendasi bacaan:
- Siapkan resolusi sebelum tahun baru, ini alasannya!
- 10 pekerjaan incaran milenial lulusan baru
- 5 kesalahan pekerja di usia 20-an
Sumber:
- medium.com
- nytimes.com
- piktochart.com