Careers

Ketahui 8 cara menghilangkan pikiran negatif di tempat kerja

Published on
Min read
5 min read
time-icon
Tsalis Annisa

Content Editor who eager to learn more about Marketing | Experienced Editor In Chief with a demonstrated history of working in the internet industry. Skilled in Event Management, Journalism, English, Marketing Strategy, and Social Media. 

cara_menghilangkan_pikiran_negatif_EKRUT_(2).jpg

Pikiran negatif di tempat kerja terkadang tak hanya dapat memengaruhi kinerja seseorang, tapi juga kesehatan fisik serta mental. Agar hal ini tidak semakin menggerogotimu, kamu perlu tahu penyebab dan cara menghilangkan pikiran negatif.

Penyebab pikiran negatif di tempat kerja

cara menghilangkan pikiran negatif EKRUT 
Pikiran negatif terkadang terpengaruh dari faktor eksternal yang ada dalam dirimu-EKRUT

Ada beberapa hal yang dapat memicu pikiran negatif. Mulai dari faktor internal, hingga faktor eksternal. Agar lebih mudah untuk mengatasinya, berikut ini adalah beberapa penyebab pikiran negatif di tempat kerja yang perlu kamu ketahui.

1. Rutinitas yang negatif

Penyebab pikiran negatif yang pertama adalah rutinitas. Sebagian orang yang mungkin tidak menyadari bahwa rutinitas setiap hari dapat menimbulkan kejenuhan, perasaan tidak bahagia, dan ketidakpuasan dalam menjalani hidup.

Misalnya, kamu sudah bekerja cukup lama di kantormu, dan kamu pun merasa pekerjaanmu kurang bermakna hingga membuat kehidupanmu terasa hambar. Hal ini dapat memicu kesedihan dan perasaan negatif.

2. Pengaruh internal

Munculnya pikiran negatif ternyata juga bisa dipicu oleh pengaruh internal, yaitu diri kamu sendiri. Sebagian orang dengan mudah menghakimi diri sendiri dengan pendapat negatif. Hal inilah yang kemudian dapat melemahkan kepercayaan diri, atau bahkan mampu membuatmu mengasingkan diri.

Baca juga: 6 Cara mengatasi gangguan kecemasan di tempat kerja

3. Pengaruh eksternal

Penyebab yang satu ini mungkin sudah tidak asing lagi. Orang terdekat seperti orangtua, saudara, keluarga, guru, dan teman serta tayangan media merupakan faktor-faktor dari luar dirimu.

Misalnya, seseorang yang terbiasa sering ditertawakan atau dipermalukan dalam melakukan suatu hal dalam lingkungan sekitarnya maka memiliki kecenderungan menjadi pesimis.

7 Cara menghilangkan pikiran negatif di tempat kerja

cara menghilangkan pikiran negatif EKRUT 
Olahraga menjadi salah satu cara menghilangkan pikiran negatif-EKRUT

Agar kamu dapat menanganinya dengan cepat, berikut ini beberapa cara menghilangkan pikiran negatif yang bisa kamu terapkan supaya terhindar dari stres.

1. Pahami situasinya dan ambil pelajaran

Pikiran negatif mungkin bisa membuatmu marah, atau bahkan sedih. Namun jangan biarkan kamu tenggelam terlalu jauh dalam pikiran ini. Cara menghilangkan pikiran negatif yang pertama adalah dengan belajar untuk mengenali situasi negatif tersebut dan segera atasi dengan bersikap positif.

Percayalah bahwa, ada sisi positif untuk sebagian besar situasi yang buruk. Jadi, belajarlah untuk menemukannya dan berfokuslah pada hal positif tersebut.

2. Mulailah aktif bergerak

Tak hanya dapat membuat tubuhmu menjadi lebih sehat, aktif bergerak seperti melakukan olahraga juga dapat menjadi cara menghilangkan pikiran negatif. Pasalnya, selain olahraga dapat mengalihkan pikiranmu, saat olahraga tubuhmu juga mengeluarkan hormone endorfin yang dapat membuat perasaanmu membaik.

Mulailah dengan lebih aktif berjalan kaki setiap harinya, atau berolahraga 150 menit dalam seminggu. Misalnya saja dengan olahraga pada hari Senin hingga Jumat dengan durasi 30 menit untuk setiap sesinya.

3. Hilangkan pikiran negatif, fokus pada solusi

Selain memahami situasi dan mengambil pelajaran, cara menghilangkan pikiran negatif adalah dengan fokus mencari solusi untuk menyelesaikannya. Ketika kamu hanya berfokus pada situasi atau pikiran negatif, kamu hanya membuang-buang waktu karena justru tidak menyelesaikan masalah yang dihadapi.

Sebaliknya, mulailah untuk menerima kondisi tersebut, lalu  cobalah untuk memikirkan solusi atau jalan keluar yang terbaik. Tak hanya itu, jika kamu merasa sulit untuk menemukan solusi, jangan sungkan untuk membicarakan hal ini dengan teman atau kerabatmu.

Baca juga: Ini pentingnya kesehatan mental karyawan bagi perusahaan

4. Mulailah untuk berada di lingkungan yang positif

Untuk bisa menjaga pikiranmu tetap positif, maka cara menghilangkan pikiran negatif yang efektif adalah dengan bersosialisai atau berada di lingkungan yang positif. Bersosialisasi dengan seseorang dengan pikiran positif dapat membantumu menghilangkan pikiran negatif.

5. Luangkan waktu untuk instrospeksi diri

Cara menghilangkan pikiran negatif selanjutnya adalah dengan meluangkan waktu sendiri setiap hari dan pikirkan aspek positif dalam kehidupan. Ketika kamu mencoba untuk lebih memikirkan kehidupan, akan terlihat jelas bahwa kamu memiliki banyak hal untuk disyukuri.

6. Fokuslah pada kemampuanmu

Pikiran negatifmu muncul karena omongan rekan kerja yang tidak mengenakan? Cobalah untuk menuliskan 3 hal tentang dirimu yang kamu sukai dan kamu anggap sebagai kemampuanmu. Nah, dengan berfokus pada hal ini, kamu akan lebih mudah untuk berpikir positif.

7. Mulailah hari dengan melakukan afirmasi positif 

Caramu memulai hari bisa mempengaruhi suasana hati di sepanjang hari. Karena itu cobalah memulai hari sebelum menjalankan rutinitas pekerjaanmu dengan energi yang positif.

Bangunlah lebih pagi dan lakukan afirmasi positif di depan cermin. Misalnya katakan pada diri sendiri di depan cermin bahwa hari itu adalah hari yang baik. kamu akan menjalankan pekerjaan di kantor dengan bahagia. Pernyataan-pernyataan afirmasi positif seperti ini akan membantumu berhenti berpikir negatif di tempat kerja. 

8. Cobalah untuk membayangkan hal yang membuatmu senang

Selain berfokus pada kemampuanmu, membayangkan hal yang membuatmu senang juga bisa membantumu menepiskan pikiran negatif. Misalnya, cobalah untuk membayangkan hal yang menyenangkan saat kamu liburan dan berfokuslah pada hal ini.

Baca juga: Tahan emosi, begini strategi hadapi rekan kerja yang nyebelin

Sekarang kamu sudah tahu bagaimana cara menghilangkan pikiran negatif, kan? Cobalah untuk mulai menyayangi dirimu dengan melakukan beberapa cara di atas. Ingat, jangan biarkan pikiran negatif menggerogotimu dan mengganggu kinerjamu, ya.

cara menghilangkan pikiran negatif EKRUT

Last update: 16 Mei 2020

Sumber:

  • recruiter.com
  • growthbusiness.co.uk
  • alphabets.com
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    H1.jpg

    Careers

    5 Contoh Biografi Diri Sendiri untuk Peluang dan Perkembangan Karier

    Alvina Vivian

    13 February 2023
    6 min read
    H1_1._Cara_Menulis_Artikel_yang_Baik_Untuk_Pemula.jpg

    Careers

    10 Cara Menulis Artikel yang Baik dan Benar untuk Pemula

    Anisa Sekarningrum

    19 December 2022
    5 min read
    ucapan_perpisahan_kerja_-_EKRUT.jpg

    Careers

    Tips Menyampaikan Kata-kata Perpisahan Kerja yang Berkesan beserta Contohnya

    Maria Tri Handayani

    19 December 2022
    7 min read

    Video