Careers

5 Cara meningkatkan technical skills bagi pekerja

Published on
Min read
3 min read
time-icon
Nur Lella Junaedi

Enthusiastic to be part of the creative world especially as a content writer.

technical-skills-adalah-EKRUT.jpg

Banyak perusahaan mencari kandidat yang menguasai technical skills. Meski begitu, technical skills atau keterampilan teknis ini selalu berbeda dalam setiap pekerjaannya.

Agar kamu bisa memahami seberapa penting keterampilan ini dan bagaimana mengembangkannya, langsung saja simak pembahasannya berikut ini. 

Apa itu technical skills

technical skills adalah EKRUT 
Dengan technical skills kamu bisa mengerjakan dengan baik pekerjaanmu - EKRUT

Technical skills adalah keterampilan yang mengacu pada keahlian atau pengetahuan yang diperlukan untuk menyelesaikan tugas, tindakan atau proses kompleks yang berkaitan dengan physical technology dan kemampuan komputasi. 

Biasanya mereka yang bekerja di bidang mekanik, ilmu komputer, matematika dan teknologi informasi sudah menguasai banyak keterampilan teknis ini. 

Tidak heran bila pada akhirnya mereka dikenal dengan teknisi, seperti halnya kita mengenal teknisi komputer, teknisi elektro dan sebagainya. Bahkan kerap kali kemampuan ini juga disebut sebagai hard skill yang banyak orang ketahui.

Technical skill umumnya bisa dikuasai jika kamu menggunakan tools atau teknologi tertentu yang mempermudah pekerjaan. 

Untuk menguasai tools atau teknologi tersebut diperlukan pendidikan atau pelatihan khusus sebagai elemen pembelajarannya. 

Nah, biasanya selain mengasah technical skills di jenjang perkuliahan dan kursus, kamu juga bisa mengikuti pelatihan yang terkadang diadakan oleh perusahaan bagi karyawannya. 

Technical skills sendiri sangat penting dimiliki oleh seorang karyawan untuk memastikan karyawan bisa melakukan pekerjaannya dengan baik dan lebih produktif. 

Di sisi lain, technical skills juga bisa mendatangkan rasa percaya diri dan membuat kamu menjadi kandidat berharga dalam proses perekrutan. 

Baca juga: 5 Manfaat data bagi HRD dalam proses perekrutan

Contoh technical skills 

technical skills adalah EKRUT 
Contoh dari technical skills saat programmer menguasai bahasa pemrograman JAVA - EKRUT

Setiap pekerjaan memiliki technical skills masing-masing tergantung pada bidang pekerjaannya. Berikut beberapa contoh technical skills dalam beberapa profesi.

Programmer 

Pengembang atau programmer memiliki beberapa technical skills yang sangat dibutuhkan dalam pekerjaannya seperti:

  • Bahasa pemrograman JAVA
  • Bahasa pemrograman JavaScript 
  • Bahasa pemrograman C++
  • Bahasa pemrograman Python 
  • Bahasa pemrograman PHP 
  • SQL 
  • Perl 
  • Swift 
  • Ruby

Project Management 

Sebagai seorang Project Manager kamu setidaknya dituntut untuk memiliki pemahaman technical skills tentang: 

  • Risk management
  • Task Management
  • Budget planning 
  • Project Planning

Marketing 

Berikut technical skills yang dibutuhkan oleh kandidat di bidang marketing: 

  • Search Engine Optimization (SEO)
  • Google Analytic
  • Marketing Analytic Tools
  • Social media Platforms (Facebook, Instagram, Twitter, LinkedIn, TikTok dll)
  • Content Management System (CMS)
  • Copywriting 
  • Content Creation

Selain beberapa technical skills di atas, kerap kali perusahaan juga mencantumkan persyaratan bagi kandidat agar dapat menguasai beberapa software tools yang membantu produktivitas kerja, contohnya: 

  • JIRA
  • Trello
  • Slack 
  • Google Suites
  • Zoom 

Baca juga: Meningkatkan produktivitas kerja pada 2020 dengan deretan tools ini

Cara meningkatkan technical skills

technical skills adalah EKRUT 
Salah satu cara meningkatkan technical skills adalah dengan mengikuti kursus singkat - EKRUT

Agar kamu dapat meningkatkan technical skills yang dimiliki cobalah melakukan beberapa cara ini: 

1. Mengikuti kursus singkat 

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan technical skills adalah dengan mengikuti kegiatan kursus singkat. 

Di sela-sela waktu senggang kamu sebagai pekerja, kamu bisa saja mencoba mengambil kursus offline atau online yang ada, berdasarkan pada keterampilan yang dibutuhkan. 

2. Mulailah membaca buku 

Saat kamu mulai bekerja mungkin sedikit sulit untuk menyempatkan waktu membaca buku. Akan tetapi, jika kamu ingin menjadi profesional di bidangnya, maka tak ada salahnya menyediakan waktu untuk membaca buku.

Dengan membaca buku kamu bisa mempelajari keterampilan yang dibutuhkan dan mencoba mempraktikkannya dalam kehidupan sehari-hari. 

Buatlah jadwal rutin membaca buku setidaknya seminggu sekali agar wawasanmu juga semakin berkembang.

3. Belajar di pekerjaan 

Beberapa perusahaan kerap mendukung peningkatan skills pekerja, melalui program training atau menyediakan tunjangan bagi karyawan untuk mengambil pendidikan di luar kantor. 

4. Belajar dari rekan kerja 

Bila kamu memiliki rekan kerja yang kamu anggap cakap dalam technical skills. Tak ada salahnya bagimu untuk belajar darinya. Tanyakan apakah ia mau untuk mengajarimu secara cuma-cuma atau mungkin dengan kompensasi.

5. Belajar sendiri

Cara selanjutnya mengembangkan technical skills adalah dengan mempelajarinya secara otodidak. Pasalnya, dengan adanya internet kamu bisa semakin mudah untuk belajar dari manapun, misalnya melalui YouTube atau mesin pencarian Google. 

Itulah lima cara mengembangkan technical skills yang bisa kamu coba. Dengan banyaknya media informasi saat ini, tentunya semakin mudah bagimu untuk mengembangkan dan meningkatkan technical skills tersebut. 

Baca juga: 5 Cara menonjolkan skill untuk melamar kerja

Meski demikian, sebaiknya jangan hanya dasar-dasarnya saja yang kamu kuasai. Cobalah untuk mengasah technical skills tersebut lebih dalam agar bakatmu bisa diakui. 

technical skills adalah EKRUT

Sumber: 

  • investopedia
  • indeed
  • learnupon
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    H1.jpg

    Careers

    5 Contoh Biografi Diri Sendiri untuk Peluang dan Perkembangan Karier

    Alvina Vivian

    13 February 2023
    6 min read
    H1_1._Cara_Menulis_Artikel_yang_Baik_Untuk_Pemula.jpg

    Careers

    10 Cara Menulis Artikel yang Baik dan Benar untuk Pemula

    Anisa Sekarningrum

    19 December 2022
    5 min read
    ucapan_perpisahan_kerja_-_EKRUT.jpg

    Careers

    Tips Menyampaikan Kata-kata Perpisahan Kerja yang Berkesan beserta Contohnya

    Maria Tri Handayani

    19 December 2022
    7 min read

    Video