Technology

8 Software edit video untuk Android dan iOS terbaik 2022

Published on
Min read
7 min read
time-icon
Luqman Hafidz

A passionate reader who's contributing in making the world a better place by his pieces of writing.

software_edit_video_untuk_Android_dan_iOS_terbaik_2021.jpg

Tren sosial media Selalu berubah setiap saat. Mulai dari Facebook, Twitter, Instagram, sampai TikTok. Akhir-akhir ini jejaring media sosial berbasis video semakin marak seiring semakin populernya TikTok dan Instagram Reels. Dengan semakin maraknya format konten berbentuk video, EKRUT Media telah mempersiapkan rekomendasi 8 software edit video yang bisa kamu unduh melalui ponsel. Simak informasi lengkapnya dibawah ini.

Baca juga: Inilah prediksi tren media sosial yang perlu kamu ketahui

Teknologi software edit video yang semakin praktis

Teknologi software edit video yang semakin praktis
Ilustrasi mengedit video (Sumber: Ryan Snaadt via Unsplash)

Penyuntingan video telah ada sejak tahun 1950-an dimana pada saat itu video dalam bentuk Video Tape Recorder yang memiliki harga cukup mahal, rumit,  serta menyita waktu. Penyuntingan dilakukan dengan memotong bagian yang hendak diubah, dihapus atau ditambahkan kemudian menyatukan kembali bagian yang telah dimodifikasi. 

Sejak tahun 2000,  menyunting sebuah video dapat dilakukan di rumah dengan hanya menggunakan komputer, meskipun ukuran komputer pada saat itu masih cukup berukuran ekstra. Sekarang, kita dimudahkan dengan ponsel pintar dimana merekam, menyunting dan mengunggah video bisa dilakukan hanya menggunakan jari-jari dan tidak lebih dari satu jam. Semuanya menjadi semakin mudah dan praktis. Dibawah ini, rekomendasi 8 software edit video untuk ponsel yang bisa kamu gunakan.

Baca juga: Pengguna internet Indonesia habiskan 5,5 jam per hari dengan ponsel

8 Software edit video untuk Android dan iOS terbaik 2021

8 Software edit video untuk Android dan iOS terbaik 2021
Ilustrasi mengedit video menggunakan ponsel (Sumber: Matt Production via Pexels)

Fitur yang dibutuhkan ketika kita menyunting video menggunakan ponsel cukup beragam. Mulai dari aplikasi yang bisa diunduh secara gratis, memotong bagian video, menyisipkan gambar, menambah audio sampai dengan lanskap yang digunakan untuk mengedit video. Berikut 8 rekomendasi software edit video untuk Android dan iOS yang direkomendasikan oleh EKRUT.

Baca juga: Inilah prediksi tren media sosial 2021 yang perlu kamu ketahui

1. Adobe Premiere Rush 

Adobe Premiere Rush
Adobe Premiere Rush telah direview oleh lebih dari 20.000 pengguna

Dengan target utama generasi pengguna YouTube, Premiere Rush adalah aplikasi pengeditan video lintas platform yang sengaja lebih mudah digunakan daripada versi desktop Adobe yang lebih kompleks, seperti Premiere Pro, After Effects, dan Audition. Premiere Rush berfokus untuk mempermudah penyuntingan klip kamu dengan cepat dan serta langsung mengunggahnya ke media sosial. 

Kelebihan dari aplikasi ini adalah penggunaan yang cukup luas karena dapat digunakan baik di ponsel Android maupun iOS, serta pilihan export yang memudahkan mengedit dan membagikan hasil video yang telah selesai disunting. Terakhir, ada versi premium yang diberikan secara cuma-cuma di awal penggunaan, namun kelemahan dari aplikasi ini adalah versi premium yang hanya bertahan sebulan sehingga kamu harus membayar versi berbayar setelah masa trial berakhir.

2. Quik

Quik
Quik  telah direview oleh lebih dari 450.000 pengguna

Quik adalah nama baru untuk aplikasi resmi GoPro, yang namanya telah diperbaharui sejak Maret 2021 dengan tampilan baru yang menggabungkan software pengeditan sinkronisasi musik dari aplikasi Quik. Aplikasi pengeditan video ini berfokus pada dua hal utama: memungkinkan kamu mengontrol perangkat GoPro dari jarak jauh, dan mengedit hasil rekaman GoPro. Hal ini memudahkan kamu untuk melakukan sinkronisasi video dengan tambahan musik , menambahkan foto, judul, dan urutan selang waktu, dan menyertakan grafik berdasarkan statistik untuk menambah daya  visual video yang hendak diedit. 
 
Hal yang menjadi keunggulan aplikasi ini adalah interface yang mudah dipergunakan serta mudahnya menambahkan lagu ke dalam video, namun aplikasi ini juga memiliki kekurangan pada beberapa ponsel android. Dilaporkan bahwa beberapa versi lama ponsel Huawei serta Xiaomi mengalami kendala saat menggunakan aplikasi ini.

3. LumaFusion

LumaFusion
LumaFusion  telah direview oleh lebih dari 18.000 pengguna

LumaFusion merupakan aplikasi pengedit video yang baru tersedia di iOS yang biasa digunakan oleh jurnalis, pembuat film, dan produser video untuk merekam dan mengedit video secara cepat. Diproduksi oleh pencipta Pinnacle Studio, aplikasi untuk iPhone dan iPad ini memungkinkan kamu untuk mengedit enam trek video/audio untuk foto, video, judul, dan grafik, bersama dengan enam trek audio tambahan untuk narasi, musik, dan efek suara.

Fitur advanced yang tersedia di aplikasi ini memudahkan setiap penggunanya untuk menggunakan layaknya fitur premium di aplikasi berbayar lainnya, namun aplikasi ini masih terbatas hanya untuk pengguna iPhone dan iPad.

4. Kinemaster

Kinemaster
KineMaster  telah direview oleh lebih dari 4,5 juta  pengguna

KineMaster adalah salah satu aplikasi pengeditan video terbaik untuk penggunaan profesional. Dengan fitur-fitur canggih seperti blending mode, chroma keying, dan audio mixing, aplikasi yang cukup canggih ini memungkinkan kamu untuk merekam video, mengedit, dan mengekspor rekaman kamu di ponsel atau tablet dalam beberapa layer. Aplikasi ini sangat memudahkan setiap pengguna untuk melakukan pengeditan video sampai level profesional dengan support resolusi video 4K , namun ada satu kekurangan yaitu watermark yang tidak bisa dihapus apabila aplikasimu belum menggunakan fitur berbayar.

5. FilmoraGo

FilmoraGo
Filmora telah direview oleh lebih dari 600.000 pengguna

FilmoraGo merupakan aplikasi penyuntingan video yang dapat diunduh secara gratis untuk iOS dan Android. Aplikasi yang diluncurkan oleh Wondershare ini memungkinkan kamu untuk mengedit video HD online tanpa kesulitan karena pilihan  filter dan efek yang cukup lengkap untuk digunakan bahkan untuk para pemula. Aplikasi ini cukup bermanfaat karena bisa digunakan di berbagai macam ponsel, namun sayangnya ada beberapa filter dan efek yang tidak gratis. 

6. InShot

InShot
InShot  telah direview oleh lebih dari 11 juta  pengguna

Inshot merupakan pilihan paling direkomendasikan bila kamu memerlukan aplikasi untuk menyunting video untuk keperluan berjejaring sosial. Hal ini dikarenakan ukuran kanvas yang tersedia di aplikasi ini telah disesuaikan dengan ukuran untuk video di khususnya untuk Instagram, Youtube dan Tiktok. Dengan interface yang mudah untuk digunakan, Inshot memberikanmu kemudahan untuk menambahkan filter, stiker, teks, emoji, bahkan serta musik dan efek suara gratis.

Dengan semua kemudahan dan kelebihan InShot, kamu perlu membayar fitur premium untuk menghilangkan watermark di videomu, namun kamu tetap bisa menggunakan semua fitur yang telah disebutkan di atas dengan akun biasa.

Baca juga: Catat, ini 6 cara optimalkan media sosial untuk pemasaran

7. Filmmaker Pro 

Filmmaker Pro
Filmmaker Pro telah direview oleh lebih dari 233 ribu  pengguna

Filmmaker Pro adalah salah satu software edit video yang tersedia untuk pengguna iOS. Salah satu keunggulan utama filmmaker pro adalah penggunaan green screen yang tersedia bagi semua pengguna, meskipun sebagian pilihan filter dan transisi video harus dibeli secara terpisah setelah mengunduh aplikasi ini. Penggunaan Filmmaker Pro untuk pengguna iPhone dan iOS cukup menyenangkan.

8. ActionDirector

ActionDirector
ActionDIrector  telah direview oleh lebih dari 150 ribu pengguna

Pernah mendengar aplikasi yang tersedia hanya bagi pengguna iPhone namun tidak tersedia bagi pengguna Android? Aplikasi ini merupakan kebalikannya. ActionDirector hanya tersedia bagi pengguna ponsel Android dan iPad. Aplikasi ini memberi kemudahan mengedit video serta mengubah speed-nya. Aplikasi ini juga mendukungvideo sampai dengan versi HD. Sayangnya belum semua ftir premium tersedia di aplikasi ini.

Baca juga: Standardisasi kode QR resmi berlaku di Indonesia 2020

Nah, bagaimana sekarang? Sudah punya pilihan software edit video yang akan kamu gunakan untuk menyunting video kamu? 

sign up EKRUT

Sumber:

  • tomsguide
  • creativebloq
  • pcmag
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    Ssstiktok_Download_Video_TikTok_tanpa_Watermark_Secara_Online_2022.jpg

    Technology

    SSSTikTok

    Sylvia Rheny

    19 December 2022
    5 min read
    H1-3_Cara_Mengatur_Margin_di_Word_Sesuai_Kebutuhan_Agar_Pekerjaanmu_Semakin_Mudah.PNG

    Technology

    3 Cara Mengatur Margin di Word Sesuai Kebutuhan Agar Pekerjaanmu Semakin Mudah

    Lita Lia

    05 December 2022
    4 min read
    aaron-weiss-_x6XZ_jp0g8-unsplash_(2).jpg

    Technology

    Cara Berjualan di TikTok Shop dan 6 Tips Agar Cepat Laris

    Fakhrizal Muttaqien

    05 December 2022
    6 min read

    Video