Expert's Corner

SEO Specialist: Pengertian, Tanggung Jawab, dan Skill yang Harus Dimilikinya

Published on
Min read
7 min read
time-icon
Tsalis Annisa

Content Editor who eager to learn more about Marketing | Experienced Editor In Chief with a demonstrated history of working in the internet industry. Skilled in Event Management, Journalism, English, Marketing Strategy, and Social Media. 

Untitled_design-77.jpg

SEO adalah kepanjangan dari search engine optimization. Merupakan proses optimalisasi website atau suatu halaman agar dapat berada di halaman mesin pencarian Google dan mudah ditemukan oleh pembaca. Untuk melakukannya, butuh seorang SEO specialist untuk menyusun menganalisis dan menyusun rencana. Lalu, apakah yang dimaksud dengan SEO Specialist? Kemampuan apa yang perlu dilakukan untuk menjadi seorang SEO specialist andal? Simak selengkapnya di artikel ini!

Baca juga: Bagas Prasetyo: Dari Customer Service hingga Menjadi SEO Specialist Andal

Apa itu SEO specialist?

laptop untuk SEO specialist
SEO specialist mengoptimasi website agar berada pada halaman pertama mesin pencarian. (sumber: pexels)

Seperti namanya, SEO atau search engine optimization specialist adalah seseorang yang ahli dalam proses optimisasi halaman atau website agar dapat terbaca oleh mesin pencarian dan berada pada halaman pertamanya. SEO specialist juga bertugas dalam menganalisis performance website, dan menyusun strategi yang perlu dilakukan untuk meningkatkan angka pengunjung dan leads website.

Baca juga: Manfaat, Jenis, 10 Indikator Utama SEO, dan Bedanya

Tanggung jawab SEO specialist

seo specialist sedang mengetik di laptop
Menyusun strategi SEO adalah tugas SEO Specialist. (sumber: pexels)

Sekarang, kamu sudah punya gambaran mengenai apa itu SEO specialist, bukan? Agar makin paham, kamu juga perlu tahu apa saja tugas dan tanggung jawab seorang SEO Specialist. Berikut adalah beberapa di antaranya.

1. Menyusun strategi

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, seorang SEO specialist harus mampu dalam menyusun strategi yang tepat agar website yang ditanganinya bisa menduduki peringkat satu di halaman mesin pencarian seperti Google, makin banyak dikenal orang, dan mendapatkan pengunjung yang banyak. Seorang SEO specialist harus paham bagaimana proses pengoptimalan yang perlu dilakukan di dalam dan di luar website tersebut, atau istilahnya on page dan off page SEO. Jika ia sudah melakukan analisis dan tahu langkah apa saja yang perlu ia ambil, ia bisa menyusun strategi dengan baik.

2. Keyword research 

Agar suatu website atau halaman berada pada posisi pertama di mesin pencarian, kamu perlu tahu kata kunci atau keyword apa yang biasa digunakan oleh seseorang untuk mencari suatu hal. Kata kunci tentunya harus disesuaikan dengan tema website dan target pengunjung. Sebagai seorang SEO specialist, kamu harus mampu melakukan riset keyword yang tepat.

3. Bekerja sama dengan tim web developer

Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa baik content maupun technical SEO sudah dijalankan dengan tepat dan sebaik-baiknya. Pasalnya, dalam meningkatkan traffic suatu website, tidak cukup hanya dengan memerhatikan content, performa website juga hal yang tak kalah penting.

4. Bekerja sama dengan tim marketing

Tujuan dari strategi SEO dan tim marketing tentu untuk agar makin banyak pengunjung website yang sadar akan produk atau bisnis yang ditawarkan. Meski begitu, keduanya memiliki cara yang berbeda. Berkomunikasi dan bekerja sama dengan baik dapat membantu keduanya menciptakan strategi yang tidak bertabrakan.

5. Melakukan link placement

Pernah dengan istilah backlink? Link placement adalah proses mendistribusikan link content ke beberapa website luar agar mendapatkan backlink yang dapat membantu dalam meningkatkan otoritas website dan halaman.

6. Melakukan optimasi konten

Seorang SEO specialist juga bertanggung jawab dalam melakukan update atau pembaharuan content untuk meningkatkan peringkat pada mesin pencarian Google. Selain beberapa hal di atas, agar strateginya berjalan dengan lancar seorang SEO specialist juga harus terus memonitor update algoritma Google. Pasalnya, update Google ini dapat memengaruhi traffic dan peringkat website.

Baca juga: 20 Tools Digital Marketing Terbaik di Tahun 2022

Skill yang harus dimiliki SEO specialist

seorang seo specialist sedang mengetik
Memiliki kemampuan teknis dan programming dapat menjadi nilai tambah. (sumber: pexels)

Sekarang kamu sudah tahu apa saja tanggung jawab seorang SEO specialist, ‘kan? Nah, jika kamu ingin menjadi salah satunya, berikut adalah beberapa skill yang harus kamu miliki.

1. Kemampuan analisis

Menjadi seorang SEO specialist, artinya kamu akan kerap berurusan dengan data yang akan menunjukkan berhasil atau tidaknya strategimu. Mampu membaca atau menganalisis data ini juga dapat membantu kamu dalam menyusun rencana yang tepat untuk meningkatkan traffic dan peringkat di mesin pencarian Google.

2. Mampu Menggunakan Excel

Saat kamu menjadi seorang SEO specialist, kamu tidak hanya mengambil data dari Google Analytics, Google Search Console, dan lain-lain. Kamu juga harus mampu mengolahnya di dalam Excel untuk mempermudah kamu dalam mengumpulkan dan menganalisis data.

3. Memiliki pemikiran kritis

Seorang SEO specialist harus memiliki pemikiran kritis untuk mengetahui apa yang terjadi dengan traffic website, mengapa hal tersebut terjadi, dan apa yang perlu dilakukan untuk mengatasinya.

4. Memiliki kemampuan programming dan teknis

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya. strategi SEO tidak cukup hanya dengan meningkatkan kualitas content dan membuatnya seo-friendly. Optimasi pada bagian teknis website juga perlu dilakukan. Itulah mengapa seorang SEO specialist akan sangat memiliki nilai tambah jika juga memiliki kemampuan ini.

5. Memiliki kemampuan komunikasi

Seorang SEO specialist harus mampu dalam mempresentasikan laporan serta menyampaikan temuannya dengan bahasa yang lebih mudah dimengerti.

Baca juga: Digital marketing adalah: Pengertian, 7 jenis, manfaat, dan prospek kariernya

Tools yang harus dikuasai SEO specialist

komputer dan tab yang digunakan seo specialist
Ada banyak tools yang tersedia untuk membantu pekerjaan SEO . (sumber: pexels)

Dalam melakukan pekerjaannya, seorang SEO specialist akan menggunakan beberapa tools yang dapat membantunya dalam mengumpulkan data yang akan digunakan dalam menyusun strategi dan memantau pergerakan traffic. Berikut ini adalah beberapa tools yang perlu dikuasai oleh seorang SEO specialist.

  • Google Analytics. Tools ini membantu untuk melihat traffic website. Berapa pengunjung, berapa lama mereka menghabiskan waktu di website tersebut, serta pada halaman apa, dan masih banyak lagi.
  • Keywordtool.io. Jika kamu ingin melakukan riset keyword yang angkanya mendekati Google Keyword Planner, maka kamu bisa menggunakan tools ini. Kamu juga bisa melihat trends serta tingkat kesulitan dari keyword yang sedang kamu cari.
  • Google Keyword Planner. Tools ini adalah bagian dari layanan iklan yang dimiliki oleh Google. Di sini kamu bisa mencari kata kunci yang akan kamu incar untuk mendapatkan lebih banyak pengunjung.
  • Google Search Console. Selain Google Analytics dan Keyword Planner, tools yang satu ini juga gratis dari Google. Fungsinya adalah untuk membantumu dalam memantau performa website dan memecahkan masalah yang mungkin muncul pada situs tersebut.

Agar kamu dapat menjadi seorang SEO specialist yang mahir, kamu perlu memahami beberapa tools di atas. Terutama tools yang dapat membantu kamu dalam menganalisis dan membuat rencana.

Baca juga: 8 Tren Digital Marketing 2022 Yang Patut Pemilik Brand Ketahui

Cara menjadi SEO specialist

dua orang seo specialist sedang berdiskusi
Mengikuti kelas atau kursus SEO bisa menjadi langkah awal. (sumber: pexels)

Jika kamu ingin menjadi seorang SEO specialist, tentu pada awalnya kamu harus mengikuti beberapa kelas atau kursus mengenai SEO. Setelah itu, kamu perlu melatih kemampuanmu dalam menganalisis data, melakukan riset, dan menyusun strategi SEO. Kamu bisa memulainya dengan membuat website atau blog yang kamu miliki menduduki peringkat pertama mesin pencarian Google.

Selain itu, cobalah untuk memulai kariermu sebagai karyawan magang atau junior SEO specialist. Dengan mengerjakan tugas atau kasus nyata dapat membantumu untuk meningkatkan skill di bidang ini. Hal yang tidak boleh tertinggal adalah, pastikan kamu selalu update dengan algoritma Google dan strategi SEO terbaru. Cobalah untuk mencari forum SEO yang dapat membantumu bertugas informasi.

Baca juga: Skill yang Harus Dikuasai dalam Digital Marketing

Itulah beberapa hal mengenai SEO specialist yang perlu kamu ketahui. Saat ini, makin banyak orang yang mencari posisi ini. Jika kamu ingin menjadi salah satu yang paling dicari untuk posisi ini, cobalah beberapa langkah di atas dan tingkatkan terus kemampuanmu.

Selain melalui artikel dari EKRUT Media, kamu juga bisa memperoleh berbagai informasi dan tips menarik seputar karier melalui YouTube EKRUT Official. Tak hanya itu, jika kamu tertarik mendapatkan berbagai kesempatan untuk mengembangkan karier, sign up EKRUT sekarang juga. Hanya di EKRUT, kamu dapat memperoleh berbagai peluang kerja yang dapat disesuaikan dengan minatmu.

Sumber:

  • revou.co
  • brainstation.io
  • prospects.ac.uk
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    manajemen-pemasaran-adalah---EKRUT.jpg

    Expert's Corner

    Manajemen Pemasaran Adalah

    Maria Tri Handayani

    14 December 2022
    8 min read
    customer-service-adalah-EKRUT.jpg

    Careers

    Customer Service Adalah

    Tsalis Annisa

    14 December 2022
    5 min read
    optimasi_instagram_ads.jpg

    Expert's Corner

    Optimasi Instagram Ads: 4 Metrik Utama untuk Mengukur Performa Campaign

    Nelson Simbolon

    07 December 2022
    5 min read

    Video