Technology

Inilah Waktu Posting Terbaik di Instagram

Published on
Min read
3 min read
time-icon
Maria Yuniar

Experienced Content Editor with a demonstrated history of working in the information technology and services industry. Skilled in News Writing, Headline Writing, Breaking News, Editing, and Feature Writing. Strong media and communication professional with a Graduate focused in Applied English Linguistics from Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya.

waktu-aktif-untuk-pengguna-instagram-EKRUT.jpg

Instagram terus meningkatkan aplikasinya dengan merilis beberapa fitur baru yang mungkin dibutuhkan oleh penggunannya. Layanan berbagi foto dan video belakangan ini menghadirkan status aktivitas pengguna. 

Berikut ini adalah beberapa hal mengenai fitur Instagram tersebut yang menarik untuk kamu ketahui. 

Hanya bisa dilihat jika kamu menghendaki

Meski sekarang Instagram memungkinkan seseorang untuk melihat kapan aktivitas terakhirmu di Instagram, bukan berarti semua orang bisa bebas melihatnya. 

Jika kamu tidak ingin orang lain mengetahui kapan terakhir kamu membuka Instagram, kamu bisa memilih untuk menonaktifkannya. Tapi, itu artinya kamu juga tidak bisa melihat status orang lain. 

Kamu hanya bisa melihatnya melalui fitur direct message

Status kapan terakhir kamu menggunakan Instagram tidak bisa dilihat oleh semua orang. Hanya dapat dilihat oleh mereka yang telah berinteraksi denganmu di direct message. 

Sama seperti fitur serupa pada WhatsApp, status aktivitas akan terlihat dengan keterangan "Active" yang disertai lamanya waktu terakhir kali mengakses Instagram. Misalnya, "Active 13m ago" atau "Active yesterday". Selain itu, ada keterangan "Active now" jika temanmu memang sedang mengakses Instagram.

waktu aktif pengguna instagram - EKRUT
Kamu hanya bisa melihat status online seseorang yang telah berinteraksi denganmu melalui direct message - EKRUT

Apakah fitur ini dapat membantu menentukan waktu yang tepat untuk posting Instagram?

Meski melalui fitur ini kamu dapat melihat status online seseorang, bukan berarti kamu bisa menggunakan untuk memutuskan kapan waktu yang tepat untuk posting Instagram agar bisa mendapatkan angka engagement yang tinggi. 

Karena untuk melihat waktu aktif pengguna kamu sudah bisa melihat di Instagram Analytics sejak dulu. Sedangkan menurut penelitian, secara global waktu yang tepat untuk posting Instagram adalah di hari Rabu pada jam 11 siang. 

Sedangkan untuk di akhir pekan, jatuh pada hari Jumat sekitar jam 10 hingga 11 siang. Meski begitu, untuk mendapatkan engagemnet yang baik, hari Selasa jam 10 siang dan 3 sore masih termasuk waktu tayang yang bagus. 

Lain halnya dengan hari Minggu. Karena umumnya konten yang ditayangkan pada hari Minggu kurang mendapatkan engagement yang bagus. 

Instagram juga berusaha batasi waktu aktif pengguna

CEO Instagram, Kevin Systrom mengatakan, “Memahami dampak waktu online pengguna menjadi hal yang penting dan merupakan tanggung jawab semua perusahaan untuk terbuka dengan hal ini. Kami ingin ambil bagian dalam solusi ini. Dan saya bertanggung jawab akan hal ini.”

Saat ini, Instagram tengah membangun fitur untuk membantu pengguna mengetahui jangka waktu aktivitas di medsos itu. Tujuannya, agar pengguna bisa membatasi waktu penggunaan medsos. Sehingga, waktu interaksi dengan lingkungan sekitar pun bertambah.

Itulah beberapa fakta menarik mengenai Instagram dan fitur barunya yang memungkinkan pengguna untuk melihat waktu aktif penggunanya. Apakah kamu salah satu yang memanfaatkan fitur ini?

Sumber:

  • theverge.com
  • lifewire.com
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    cover_(2).jpg

    Technology

    30 Contoh Slogan Unik dan Menarik Serta Cara Membuatnya

    Detty Risetya

    13 February 2023
    4 min read
    H1_jadwal_fyp_tiktok.jpg

    Technology

    Jadwal FYP TikTok 2022: Jam Terbaik untuk Upload Video

    Nurina Ulfah

    16 January 2023
    5 min read
    0-cara-cek-nomor-indosat.jpg

    Technology

    5 Cara Cek Nomor Indosat dengan Mudah dan Cepat 2022

    Arin Khurota

    19 December 2022
    5 min read

    Video