Banyak orang gagal dalam 100 hari pertama menjabat sebagai Business Development Manager. Mungkin karena pekerjaan ini memiliki kesulitan tersendiri terutama bila dilakukan oleh orang yang baru terjun di bidang tersebut.
Maka dari itu, agar 100 hari kerjamu sukses sebagai Business Development Manager, sepertinya kamu perlu mencontek panduan kerja Business Development Manager dari Hilmawan Sukmajaya, Business Development Manager di Bibit.id.
Minggu pertama sebagai Business Development Manager di Bibit.id
7 hari pertama yang dilakukan sebagai Business Development Manager yakni dengan berkenalan dengan semua tim-EKRUT
Pada pekan pertama bekerja, tentunya ada banyak perasaan canggung yang biasa dialami oleh staf baru, tidak menutup kemungkinan hal itu terjadi juga kepadamu selaku Business Development Manager.
Maka dari itu, hal yang biasa Hilmawan lakukan dalam seminggu perjalanannya sebagai Business Development Manager adalah:
- Berkenalan dengan semua tim yang berhubungan seperti tim marketing, product, hingga operasional
- Mempelajari bisnis perusahaan atau startup. Dengan mempelajari pola bisnis, kamu dapat menyelesaikan permasalahan bisnis yang ada dalam suatu perusahaan, termasuk di dalamnya menentukan strategi yang tepat
- Mempelajari alur kerja tim product development . Ini berkaitan dengan peran dan tanggung jawab Business Development Manager seperti bekerja sama dengan tim developer dan product untuk mengembangkan aplikasi dan fitur di Bibit.id, bekerja sama dengan marketing untuk mengembangkan kampanye online dan offline, dan sebagainya.
- Bekerja sama dengan semua tim partner bisnis yang sudah menjalin kerja sama dengan perusahaan
Baca juga: 6 Langkah membuat bisnis startup yang sukses
Aktivitas 100 hari sebagai Business Development Manager
Membuat program kerja menjadi salah satu bagian dari 100 hari Business Development Manager-EKRUT
Setelah dirasa perjalanan sepekan sukses sebagai Business Development Manager, panduan selanjutnya dalam 3 bulan pertama sebagai Business Development Manager yakni,
- Membangun program kerja selama 3 bulan ke depan serta menjalankan program kerja yang telah sukses dan lebih dulu dilaksanakan. Adapun beberapa contoh program kerja sebagai panduan kerja Business Development Manager yang bisa dilakukan seperti, mengembangkan daftar calon pelanggan dan jaringan baru, mencari prospek dan bereksperimen dengan pendekatan, melaksanakan penjualan rutin yang aktif, dan pertumbuhan lead dan deal yang berkelanjutan
- Berkoordinasi dengan tim-tim lain untuk merencanakan program marketing atau rencana development product yang bisa membantu perusahaan terus bertumbuh
Tantangan dan kesalahan sebagai Business Development Manager
Partner yang kurang kooperatif dan alur kerja yang tidak sesuai jadi salah satu tantangan Business Development Manager-EKRUT
Setiap profesi tentu memiliki tantangannya tersendiri, begitu pula ketika kamu menjalani peran sebagai Business Development Manager.
Menurut Hilmawan, terkadang dalam beberapa hal Business Development Manager akan dihadapkan pada tantangan yang datang dari partner yang kurang kooperatif atau alur kerja yang kurang sesuai.
Karena tantangan tersebut, maka tidak jarang pada tiga bulan pertama seorang Business Development Manager baru akan melakukan beberapa kesalahan kerja seperti :
- Menerima semua aspirasi berupa ide atau project yang diusulkan sehingga tidak fokus terhadap proyek yang potensial
- Terlalu bersemangat dan terlalu terikat dengan ide dan project yang diusulkan sehingga ketika hasil tidak sesuai yang diharapkan akan langsung berputus asa atau kecewa berkelanjutan
Tips Business Development Manager yang sukses ala Hilmawan Kusumajaya
Menurut Hilmawan salah satu tips yang bisa dilakukan sebagai Business Development Manager baru yakni membuat rencana kerja yang matang-EKRUT
Adapun dalam tips menjadi Business Development Manager yang sukses adalah:
- Selalu memberikan respon yang cepat pada pihak-pihak yang terhubung, baik tim atau partner agar alur kerja lancar
- Memikirkan secara matang terkait konsekuensi dan hal lainnya yang mungkin terjadi ketika membuat rencana kerja
- Buat rencana kerja yang efektif dan matang. Bila perlu rancang rencana kerja setiap hari
- Ikuti jadwal yang sudah dibuat tapi tetap sediakan waktu untuk pekerjaan yang tiba-tiba harus diselesaikan di luar rencana
Itulah poin penting sebagai panduan kerja Business Development Manager selama 100 hari pertama menurut Hilmawan Sukmajaya.
Tentunya kamu dapat menggunakan panduan kerja ini sebagai acuan untuk memulai karier sebagai Business Development Manager baru.
Baca juga: Ketahui, pertanyaan interview Business Development Manager
Selain mempelajari panduan ini, jangan lupa untuk terus belajar dan mengasah kemampuan kamu, ya! Dengan begitu maka impian menjadi Business Development Manager yang sukses pun dapat terwujud.
Rekomendasi Bacaan: