LinkedIn adalah jaringan profesional terbesar di dunia. Kamu dapat menggunakan LinkedIn untuk menemukan pekerjaan yang tepat, menghubungkan, dan memperkuat hubungan profesional, serta mempelajari keterampilan yang kamu butuhkan untuk karier kamu.
Baca juga: 7 Cara membangun personal branding di LinkedIn
Untuk apa memiliki akun LinkedIn?
manfaat memiliki akun linkedin. (sumber: pexels)
LinkedIn adalah platform untuk kamu yang ingin memajukan karier. Hal ini dapat mencakup berbagai latar belakang seperti mahasiswa, pebisnis, pekerja, dan pencari kerja. Pengguna LinkedIn dapat memanfaatkan akun LinkedIn untuk membangun networking dan connection secara profesional.
Baca juga: Trik poles profil di LinkedIn dengan cepat
Cara membuat akun LinkedIn
berikut adalah cara membuat akun linkedin. (sumber: pexels)
Dikutip dari laman resmi LinkedIn, LinkedIn adalah platform online yang menghubungkan para profesional di seluruh dunia. Berikut beberapa langkah untuk membuat akun LinkedIn:
1. Membuat profil
Daftar dan buat profil kamu adalah cara terbaik untuk mulai menggunakan LinkedIn.
2. Membangun koneksi
Koneksi di LinkedIn memiliki peranan penting. Kamu dapat memulainya dengan menambahkan keluarga, teman, dan kolega ke koneksi LinkedIn-mu. Selain itu, kamu juga dapat follow pengguna, perusahaan, dan topik yang ingin kamu ikuti di LinkedIn.
3. Mencari pekerjaan
Jika kamu mencari peluang profesional baru, kamu dapat memulai pencarian kerja di LinkedIn. Kamu dapat menggunakan LinkedIn untuk meriset perusahaan dan menjangkau komunitas perekrutan.
4. Berpartisipasi dalam percakapan
Kamu dapat dengan mudah berpartisipasi dalam percakapan di LinkedIn. Berpartisipasi dalam percakapan dapat memungkinkan kamu untuk berbagi perspektif tentang topik yang relevan dengan para pengguna. Selanjutnya, kamu juga dapat menggunakan fitur like dan comment di LinkedIn.
5. Membagikan konten
Para pengguna mengunjungi LinkedIn setiap hari untuk terhubung, belajar, dan berbagi. Oleh karena itu, kamu dapat mengedukasi dan membagikan ilmu dan pengetahuan yang kamu miliki ke para pengguna LinkedIn.
Baca juga: Cara menulis rekomendasi di LinkedIn agar lebih profesional
5 Tips memanfaatkan LinkedIn secara efektif
tips memanfaatkan linkedin secara efektif. (sumber: pexels)
Dilansir di laman cnnindonesia.com, ada beberapa tips memanfaatkan LinkedIn secara efektif, yakni:
1. Meningkatkan potensi profil kamu dilirik perekrut
Sebagian besar perusahaan menggunakan LinkedIn untuk mencari tahu lebih dalam mengenai pelamar. Karena alasan inilah, perlakukan profil LinkedIn seperti CV. Profil LinkedIn yang baik dapat membantu meningkatkan profil kamu sebagai kandidat.
2. Menunjukkan keahlian
Profil LinkedIn dapat menjadi sarana untuk menunjukkan keahlianmu. Tuliskan keahlian yang kamu kuasai di laman profil LinkedIn-mu, sehingga akan menjadikannya nilai tambah.
3. Meningkatkan bukti keterampilan
Fitur ini memungkinkan orang lain merekomendasikan keterampilan dan pekerjaan kamu sebelumnya. Dengan dukungan tersebut, akan memperkuat kredibilitas kamu terhadap perekrut atau perusahaan pemberi kerja.
4. Mengikuti dan meriset tempat kerja impian
LinkedIn memungkinkan kamu mengikuti perusahaan dan orang-orang yang bekerja di perusahaan tersebut. Dengan begitu, kamu bisa mengikuti perkembangan keduanya sehingga memudahkan kamu untuk menargetkan bekerja di sana.
5. Tergabung dalam komunitas
Komunitas dapat menjadi sarana untuk bertemu dengan orang-orang yang memiliki karier yang sama, minat profesi yang sama, atau bekerja dalam industri yang sama. Dengan masuk ke komunitas, tentu akan memberikan banyak diskusi dan insight topik terkait yang bisa meningkatkan pengetahuanmu.
Baca juga: Tenang, ini 5 Cara dapat kesempatan kerja tanpa apply
Itulah cara membuat dan memanfaatkan LinkedIn untuk pengembangan karier. LinkedIn tak hanya memungkinkan kamu terlibat dalam forum dan bergabung dengan komunitas, tapi juga memudahkan kamu mencari kerja secara gratis. Selamat mencoba!
Jika kamu tertarik berkarier di startup company, EKRUT punya segudang informasi tentang ini, lho! Mulai dari lowongan pekerjaan, diskusi pekerjaan, dan berbagai kebutuhan lainnya terkait dengan pekerjaan.
Selain melalui artikel dari EKRUT Media, kamu juga bisa memperoleh berbagai informasi dan tips menarik seputar karier melalui YouTube EKRUT Official. Tak hanya itu, jika kamu tertarik mendapatkan berbagai kesempatan untuk mengembangkan karier, sign up EKRUT sekarang juga. Hanya di EKRUT, kamu dapat memperoleh berbagai peluang kerja yang dapat disesuaikan dengan minatmu.
Sumber:
- cnnindonesia
- kompas