Ingin membuat konten YouTube yang menarik, tetapi bingung harus mulai dari mana? Ingin banjir viewers, tetapi tidak memahami tekniknya bagaimana? Jika demikian, maka kamu berkunjung di artikel yang tepat! Membuat ide konten YouTube yang menarik memang tidak bisa sembarangan. Ada beberapa konsep, ide, serta teknik yang perlu kamu perhatikan berkaitan antara konten YouTube dengan target audiens. Berikut ini adalah rangkuman beberapa cara membuat konten YouTube yang menarik untuk pemula.
Cara membuat konten YouTube untuk pemula
Menentukan konsep merupakan salah satu cara membuat konten YouTube yang menarik (sumber: pexels)
Pada faktanya, membuat konten YouTube yang menarik memang tidak mudah. Dibutuhkan kesiapan, peralatan, serta biaya yang mumpuni untuk menciptakan sebuah konten yang berkualitas. Namun, kamu tidak perlu khawatir karena sebetulnya ada beberapa cara untuk membuat konten YouTube yang menarik bagi pemula, yaitu sebagai berikut.
1. Tentukan rancangan konsep
Langkah awal dalam membuat konten YouTube yang menarik adalah membuat rancangan konsep berkaitan juga dengan tujuan dan tema. Melalui dua inilah kamu dapat menentukan arah konten yang akan kamu buat. Juga, kamu akan dapat menentukan bagaimana berkomunikasi dengan audiens untuk meningkatkan engagement.
Saat konsep sudah dibuat, kamu dapat lebih mudah melakukan riset penelitian, editing, hingga strategi promosi ke depannya. Sebagai contoh, penerapan strategi ini akan berkaitan dengan konsep yang dibuat, seperti konten edukasi, maka kamu bisa melakukan beberapa strategi untuk berkomunikasi dengan konten interaktif, seperti meet our team, dan sebagainya.
Dengan konten tersebut, audiens akan merasa tertarik untuk berinteraksi langsung dengan pembicara yang telah ahli di bidangnya. Penentuan konsep ini memegang peranan penting karena menjadi poros pembuatan konten ke depannya.
2. Riset dan perencanaan
Melakukan riset penelitian juga dapat kamu lakukan untuk mencari bahan konten YouTube yang menarik. Kamu dapat melakukan riset keyword untuk YouTube, mempelajari tren, bahkan mencari tahu seluk beluk kompetitor yang memiliki konten serupa.
Kamu mungkin juga perlu menentukan tone yang sesuai dengan tema channel YouTube yang akan kamu buat. Untuk membuat konten YouTube lebih menarik, buatlah naskah skrip dan storyboard agar video dapat dibuat dengan baik.
3. Persiapkan bahan edit video
Edit video dengan beberapa kelengkapan yang memadai setelah pengambilan gambar dilakukan sesuai storyboard. Dalam video, kamu dapat memasukkan beberapa elemen penunjang, seperti subtitle, alamat website, suara pengantar cerita, backsound musik yang relevan, dan sebagainya. Aplikasi edit video kini semakin banyak dan canggih, termasuk untuk Android maupun iOS. Bahan video yang semula masih terasa kurang "matang", dapat kamu sunting kembali sesuai dengan template dan filter yang diperlukan.
4. Upload dan optimasi SEO untuk YouTube
Saat kamu mulai upload konten ke channel YouTube, pastikan bahwa optimasi SEO untuk konten kamu terpenuhi. Salah satu cara optimasi SEO untuk konten YouTube adalah dengan menyisipkan kata kunci yang tepat, terutama di judul atau tag konten, maupun deskripsi.
Pastikan bahwa deskripsi video tidak kosong sehingga saat orang mencari suatu video dengan keyword tertentu, konten video kamu dapat muncul dalam hasil pencarian. Selain itu, deskripsi video akan membantu penonton untuk melihat secara garis besar mengenai isi konten video yang telah kamu buat.
5. Promosikan konten
Ketika konten telah selesai diunggah, ada baiknya kamu juga melakukan promosi, terutama jika channel kamu masih memiliki jumlah viewers yang tidak terlalu banyak. Ada beberapa cara promosi konten YouTube yang dapat kamu pertimbangkan. Misal, memanfaatkan iklan, membuat playlist, promosi ke media sosial. Salah satu strategi yang paling direkomendasikan adalah melalui konten video pendek di TikTok yang dihubungkan ke channel YouTube kamu.
Baca juga: Panduan Membuat Channel YouTube Beserta Tips Optimasi Terbaiknya untuk Pemula di Tahun 2022
Jenis-jenis konten YouTube
Jenis konten YouTube dibedakan berdasarkan isi kontennya (sumber: pexels)
Konten YouTube yang menarik ternyata ada berbagai jenis yang dibedakan berdasarkan isi kontennya. Hal ini akan membantu content creator dalam menentukan strategi pembuatan konten maupun promosi. Mengetahui jenis-jenis konten YouTube dapat membantu kamu memahami bagaimana cara membuat video yang baik ke depannya. Jenis-jenis konten video YouTube yang menarik untuk memulai membuat channel YouTube adalah sebagai berikut.
1. Musik
Konten musik adalah konten YouTube yang menarik juga paling banyak dicari. Tak dipungkiri bahwa setiap orang menyukai mendengarkan lagu saat beraktivitas maupun beristirahat. Konten musik dapat mencakup beberapa konsep, misalnya konten video lirik lagu, video terjemahan lagu, cover lagu, dan lain-lain. Kamu dapat membuat konten berdasarkan lagu yang sedang tren atau membuat playlist lagu.
2. Edukasi
Konten edukasi umumnya berisi tentang pengetahuan seputar akademis maupun edukasi umum. Beberapa contoh channel edukasi adalah Zenius, Dokter 24, dan lain-lain.
3. Way and style
Konten way and style mencakup jenis konten yang berkaitan dengan cara-cara melakukan sesuatu, seperti cara memasak, cara merawat diri, makeup, membuat suatu benda, hingga tips dan trik lainnya.
4. Entertainment
Konten YouTube dengan topik entertainment juga memiliki peminat yang cukup banyak, mengingat orang melihat YouTube untuk mencari hiburan. Konten entertainment dapat mencakup vlog, prank, video lucu, dan lain sebagainya.
5. Komedi
Jenis konten YouTube bernuansa komedi juga menjadi salah satu video yang paling banyak dicari. Pasalnya, setelah menonton video komedi, orang-orang cenderung merasa bahagia dan melupakan berbagai beban yang semula dirasakan. Jika kamu memang memiliki bakat untuk melucu, maka tidak ada salahnya untuk mencoba topik konten YouTube yang satu ini.
6. Gaming
Konten gaming juga memiliki tempat tersendiri untuk para peminatnya. Bahkan, beberapa konten kreator gaming sukses dengan akun channel-nya. Kamu dapat melakukan livestream atau membuat konten walkthrough.
7. Film dan animasi
Jika kamu memiliki bakat dan ingin mengembangkan minat di desain animasi, maka kamu dapat mencoba membuat konten animasi YouTube. Beberapa contoh channel konten YouTube yang menarik di bidang animasi termasuk seperti Desi Gantung, Tahi Lalat, dan sebagainya.
8. Travelling
Konten travelling juga merupakan salah satu jenis konten YouTube yang menarik. Jenis konten ini biasanya membahas mengenai tips travelling, review destinasi wisata, dan lain sebagainya.
9. News
Konten berita umumnya menyajikan informasi terkini dan bersifat faktual. Beberapa channel yang menampilkan konten news, seperti BBC atau NatGeo.
10. Science and technology
Seperti hal namanya, topik konten ini membahas informasi yang berhubungan dengan ilmu pengetahuan dan teknologi terkini. Beberapa konten dengan topik science and technology dapat membahas fakta sains, percobaan menggunakan bahan kimia, dan lain sebagainya.
11. Sport
Konten sport mencakup beberapa topik yang berkaitan dengan dunia olahraga. Isi konten dapat membahas mengenai suatu pertandingan olahraga atau tutorial tertentu.
12. Pets and animals
Jenis konten ini mencakup seputar hewan peliharaan, bisa menyajikan tentang tips dan trik merawat hingga video edukatif terkait hewan lainnya.
13. Auto and vehicle
Konten ini menyajikan seputar kendaraan dan apa pun di bidang otomotif, termasuk informasi terbaru, review, cara merawat, dan lain sebagainya.
14. Art and craft
Konten YouTube ini cukup menarik karena dapat menjadi sumber inspirasi untuk orang lain. Jenis konten art and craft mencakup semua hal di bidang seni dan kerajinan, misalnya melukis, membuat kerajinan tangan, dan sebagainya. Salah satu channel YouTube yang populer adalah DIY Craft.
Baca juga: Kenali Photoshop beserta dengan 5 Fungsi dan Fiturnya untuk Editing Foto
10+ Ide konten YouTube yang menarik
Tutorial merupakan konten Youtube yang menarik dan paling banyak dicari (sumber: pexels)
Beberapa ide konten YouTube yang menarik dapat tercipta dari isi video yang terlihat hidup. Oleh karena itu, kamu perlu mempertimbangkan hal apa yang kamu kuasai sehingga penyajian konten terlihat natural. Adapun beberapa ide konten YouTube yang menarik adalah sebagai berikut.
1. Tutorial
Konten tutorial memang menjadi salah satu jenis konten YouTube yang menarik karena memiliki jumlah pencarian cukup tinggi. Pasalnya, rata-rata orang mencari video di YouTube untuk memecahkan berbagai masalah yang mungkin dihadapi dalam kehidupan sehari-hari. Konten tutorial ini dapat mencakup tutorial memasak, makeup, cara edit video, install aplikasi, dan masih banyak lagi. Akan menjadi suatu keunggulan apabila konten yang kamu buat berkaitan dengan hal yang benar-benar kamu kuasai.
2. Ulasan produk
Banyak orang yang membutuhkan referensi apabila hendak mencoba suatu produk. Katakanlah, makeup yang cocok digunakan untuk kriteria kulit tertentu. Nah, biasanya orang-orang cenderung akan mencari lebih dahulu mengenai review produk tersebut.
Kesempatan ini tentu saja menjadi suatu peluang bagus untuk konten review dalam menyajikan ulasannya. Dengan fokus pada kelebihan dan manfaat produk, audiens akan merasa lebih yakin untuk membeli produk tersebut. Tak jarang pula, konten review sering mendapatkan tawaran kerja sama berupa endorsement.
3. Daily and travel vlog
Jenis konten ini cukup banyak diminati dan cukup mudah dibuat, meskipun pada dasarnya menentukan konsep utama tetap tidak mudah. Channel Ria Ricis adalah salah satu contoh dari konten YouTube yang menarik ini. Sayangnya, untuk mengambil ide ini, akan lebih menguntungkan jika sang content creator telah memiliki nama besar sebelumnya. Dengan demikian, orang-orang yang telah mengenal namamu sebelumnya dapat lebih tertarik untuk mengikuti perkembangan update konten dalam channel yang telah dibuat.
4. Makeup and beauty
Jenis konten ini sangat banyak peminatnya, terutama dari kalangan wanita. Berbagai jenis ide konten YouTube menarik pun didominasi oleh jenis konten ini, terutama kalangan influencer. Topik yang dibahas pun beragam, mulai dari review produk kecantikan, tutorial hijab, outfit, dan sebagainya.
5. Gaming channel
Jika kamu adalah pencinta game, maka tidak ada salahnya untuk memulai berkarya dengan topik gaming. Peminat konten gaming pun tak kalah banyaknya dengan konten kecantikan, mengingat para gamers yang mencoba beberapa teknik bermain game tertentu melalui YouTube.
6. Konten kolaborasi
Kolaborasi pun tetap dapat dilakukan dalam rangka membuat konten YouTube yang menarik. Biasanya, partner kolaborasi memiliki suatu hal istimewa yang mampu menarik perhatian dari audiens. Beberapa contohnya adalah kompilasi konten kolaborasi COLLAB antara beberapa konten animasi PODTOON.
7. Wawancara dengan para ahli
Ide konten YouTube menarik selanjutnya adalah sesi wawancara dengan para expert atau ahli di suatu bidang tertentu. Konten ini juga memiliki pangsa penonton tersendiri karena daya tarik dari pengalaman yang diceritakan oleh ahli untuk para audiens yang ingin berkecimpung di bidang yang sama.
Selain itu, seorang expert juga berperan penting dalam meyakinkan serta memberikan insight untuk para audiens yang memiliki minat di bidang tersebut. Selain juga dapat menjadi ajang konsultasi, wawancara dengan expert juga memiliki potensi untuk meningkatkan engagement dengan audiens.
Salah satu contoh channel yang mengusung ide ini adalah CapCapung. Beberapa konten yang diangkat adalah di bidang agraria, wawancara dengan seorang ahli di bidang agrikultur dapat menarik minat dari para petani muda.
8. Success story
Kisah sukses seseorang dalam menarik suatu tujuan juga dapat menjadi ide konten YouTube yang menarik. Selain mampu mendorong munculnya motivasi, topik konten ini umumnya juga mampu menarik manfaat bagi sebagian orang yang merasa kehilangan arah dalam hidupnya.
Contoh channel yang mengusung ide ini adalah Cerita Juara dari Ruangguru. Video kisah sukses dari para alumni ini bisa mengundang jumlah viewers yang cukup tinggi dari kalangan anak-anak muda yang ingin kuliah atau masih mengenyam pendidikan.
9. Mini web series
Salah satu ide konten YouTube yang menarik adalah mini web deries. Sudah banyak jumlah web series di Indonesia yang berhasil menarik jutaan viewers dalam sekali upload-nya. Salah satu konten yang paling relevan dengan tema ide ini adalah video Tilik atau lebih dikenal dengan kepribadian tokoh yang mencolok dari Bu Tedjo. Bahkan, drama tersebut sukses menarik hingga 26 juta views saat ini. Kolom komentarnya pun tak sepi menuai berbagai opini dan tanggapan dari penonton. Hal ini menjadi bukti bahwa web series memiliki tempat tersendiri untuk para penonton di Indonesia.
10. Urban explorer
Tempat-tempat bersejarah memiliki suatu keunikan yang akan menjadi daya tarik tersendiri ketika dibungkus menjadi suatu konten berkualitas. Tentunya hal ini dapat menjadi peluang ide konten YouTube yang menarik untuk dicoba. Kamu dapat mengelilingi bangunan-bangunan bersejarah, serta mencari tahu mengenai seluk beluk tempat tersebut yang mungkin jarang diketahui semua orang. Beberapa channel YouTube yang mengusung konsep ini, seperti Broken Window Theory.
11. Dark facts review
Tahu konten YouTube Nessie Judge, bukan? Salah satu konsep pembawaan informasi mengenai fakta yang jarang diketahui oleh banyak orang ini juga menyimpan hal menarik untuk setiap penonton yang memiliki rasa penasaran tinggi. Selain menambah pengetahuan baru, ide konten YouTube yang mengulas fakta gelap di masa lalu, atau fakta-fakta misterius ini masih cukup jarang dijumpai. Hal ini dapat menjadi kesempatan untuk kamu yang memang menyukai konten fakta dan memiliki pemikiran yang kritis.
12. Prank video
Salah satu rekomendasi konten YouTube yang menarik adalah konsep ide mengenai prank. Prank yang dilakukan tidak harus bersifat mempermalukan orang lain. Kamu pun dapat melakukan berbagai eksperimen, seperti melihat kepekaan dari orang-orang yang menjadi target konten video kamu.
Misalnya, social experiment dimana orang sengaja melakukan suatu hal kesalahan atau hal yang setidaknya membutuhkan bantuan dari orang lain. Meskipun tidak terjadi sungguhan, hal ini cukup menarik perhatian viewers karena rasa terharu yang mungkin muncul saat melihat bagian video orang yang peka untuk menolong seseorang di dalam video yang membutuhkan bantuan.
Baca juga: 10 Font untuk Tulisan Aesthetic beserta Rekomendasi Websitenya
Itulah beberapa rekomendasi ide konten YouTube yang menarik dan bisa kamu coba. Pertimbangkanlah untuk memulai segala sesuatunya berdasarkan keahlian yang kamu punya sehingga konten yang kamu buat akan tampak lebih bernyawa.
Bagi kamu yang memiliki mimpi untuk dapat berkarier di startup ternama, yuk, sign up EKRUT sekarang! Jangan khawatir, karena semua proses dan bantuan profesional di talent marketplace EKRUT bisa kamu dapatkan secara gratis. Selain artikel-artikel di EKRUT Media, kamu juga bisa mendapatkan informasi seputar pekerjaan, career insight, serta tips bermanfaat seputar dunia kerja melalui YouTube Official EKRUT.
Sumber:
- influencermarketinghub.com
- studiobinder.com