Kepribadian ISFP adalah kepribadian yang sangat suka menghabiskan waktu yang mereka miliki untuk sendirian. Walaupun kurang suka dengan keramaian, orang-orang dengan tipe kepribadian ini cukup santai dan dapat menerima seseorang dengan baik. Seorang ISFP dikenal sebagai orang yang selalu memberikan banyak action dibandingkan dengan harus banyak bermimpi.
Apa itu ISFP?
Kepribadian ISFP. Sumber: Pexels
ISFP adalah salah satu dari 16 tipe kepribadian dalam MBTI atau Myers Briggs Type Indicator. Singkatan dari ISFP adalah Introverted, Sensing, Feeling, dan Perceiving. Tipe kepribadian ini biasanya dikenal dengan tipe kepribadian petualang. Seseorang dengan tipe ISFP umumnya senang untuk menjadi dirinya sendiri.
Baca juga: Inilah tes MBTI, 16 hasil untuk mendapatkan karier yang ideal
Tanda-tanda seseorang memiliki kepribadian ISFP
Ketertarikan dengan seni adalah salah satu tanda ISFP. Sumber: Pexels
Bila kamu memiliki ketertarikan pada dunia seni, bisa jadi kamu termasuk kedalam orang dengan kepribadian ISFP. Kurang lebih sekitar 6% manusia yang ada di dunia dan tertarik dengan seni biasanya memiliki kepribadian ini. Selain tertarik dengan seni, beberapa tanda lain seseorang memiliki kepribadian ISFP adalah sangat cinta damai, suka menyendiri, dan cenderung fokus pada hal-hal yang berkaitan dengan fakta.
Baca juga: 7 Pekerjaan yang Cocok dan Sesuai untuk Kepribadian ISTP
Kelebihan dan kekurangan tipe kepribadian ISFP
Kelebihan dan kekurangan ISFP. Sumber: Pexels
Tidak berbeda dengan 16 tipe kepribadian lainnya, tipe kepribadian ISFP juga memiliki kelebihan dan kekurangan. Seseorang dengan kepribadian ISFP lebih kreatif, peka terhadap lingkungan sekitarnya, sangat berpegang teguh kepada prinsip hidupnya, dan sangat menyukai berbagai macam hal baru. Namun, orang-orang kepribadian ISFP lebih mudah merasa tertekan, sulit untuk berkomitmen, dan tidak suka untuk berargumen.
Baca juga: 12 Ciri kepribadian ambivert dan cara mengembangkannya di dunia kerja
Jenis pekerjaan yang cocok untuk tipe kepribadian ISFP
Pemilik kepribadian ISFP dapat mencoba menjadi florist. Sumber: Pexels
Sesuai dengan sifat dan karakter kepribadian ISFP yang cenderung sangat menyukai seni dan memiliki imajinasi yang tinggi, mereka akan lebih cocok untuk bekerja pada lingkungan yang dinamis dan fleksibel. Berikut beberapa rekomendasi pekerjaan yang cocok untuk para pemilik kepribadian ISFP.
- Koki
- Florist
- Interior designer
- Penjahit
- Fashion designer
- Pekerja sosial
- Pemadam kebakaran
- Graphic designer
- Manajer retail
- Polisi
- Penerjemah
- Perawat
Baca juga: Mengenal Kepribadian ESTJ dan 8 Rekomendasi Pekerjaan yang Cocok untuk Ditekuni
Tips berinteraksi dengan tipe kepribadian ISFP
Berinteraksi dengan ISFP tidak sulit, kamu harus memahaminya dengan baik. Sumber: Pexels
Bagi kamu pemilik kepribadian selain ISFP dan ingin berinteraksi dengan para ISFP. Tak usah khawatir, berikut terdapat beberapa tips untuk berinteraksi dengan orang-orang dengan tipe kepribadian ISFP yang dapat kamu lakukan.
1. Tunjukan bahwa kamu ingin menjadi temannya
Seseorang dengan kepribadian ISFP akan mencari tahu lebih dalam terlebih dahulu terkait lawan bicara yang akan mengobrol dengannya. Kamu dapat mendukung para ISFP dengan menerima dirinya secara apa adanya. Dengan begitu, para pemilik kepribadian ISFP akan menganggap kamu sebagai orang yang tepat saling bertukar pikiran.
2. Pahami seseorang dengan kepribadian ISFP
Orang-orang dengan kepribadian ISFP cenderung sulit untuk mengekspresikan perasaannya sendiri. Saat berinteraksi dengan mereka, akan lebih baik jika kamu tidak memaksa mereka untuk mengekspresikan apa yang sedang mereka rasakan.
3. Mendorong dirinya untuk bersikap baik pada diri sendiri
Kepribadian ISFP dikenal dengan kepribadian yang keras kepada dirinya sendiri. Tak heran, jika mereka seringkali meremehkan dirinya sendiri. Untuk menghadapinya, yang perlu kamu lakukan adalah mendorong dirinya untuk bersikap lebih baik kepada dirinya sendiri.
Baca juga: 10 Tes kepribadian online untuk rekrut professional talent
Demikian informasi mengenai definisi, tanda-tanda, kelebihan, kekurangan, jenis pekerjaan dan tips berinteraksi dengan tipe kepribadian ISFP. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kamu yang sedang mencari tahu seputar kepribadian ISFP.
Sekarang, melamar pekerjaan sangat mudah karena kamu bisa langsung melamar dari rumah dengan menggunakan platform EKRUT. EKRUT punya banyak informasi tentang dunia pekerjaan, lho! Kamu bisa mencari informasi seputar lowongan pekerjaan, diskusi tentang pekerjaan, dan berbagai kebutuhan lainnya terkait dengan pekerjaan.
Selain melalui artikel dari EKRUT Media, berbagai informasi dan tips menarik tersedia pula di YouTube EKRUT Official. Jika kamu tertarik mendapatkan berbagai kesempatan untuk mengembangkan karier, sign up EKRUT sekarang juga. Hanya di EKRUT, kamu dapat memperoleh berbagai peluang kerja yang dapat disesuaikan dengan minatmu.
Sumber:
- truity.com
- indeed.com
- alodokter.com
- 16personalities.com