Insinyur atau dalam bahasa Inggris adalah engineer merupakan sebuah istilah yang disematkan kepada seseorang yang mempunyai gelar profesi di bidang Keinsinyuran. Insinyur adalah orang-orang yang ada dibalik berdirinya gedung-gedung bertingkat, terciptanya pesawat, transportasi, komputer, dan kemajuan teknologi lainnya. Lalu, seperti apa pekerjaan seorang insinyur? Apa saja skill yang harus dimiliki insinyur? Bagaimana cara menjadi seorang insinyur? Simak penjelasannya dalam artikel ini.
Baca juga: DevOps: Tanggung jawab, skill-set, dan 5 tools yang digunakannya
Apa itu insinyur?
Insinyur adalah sebuah gelar profesi di bidang keinsinyuran. (Sumber: Pexels)
Insinyur adalah sebuah gelar yang dulunya diberikan untuk lulusan sarjana teknik, namun sejak tahun 1994, gelar akademik untuk lulusan sarjana teknik ini dihapuskan dan diganti dengan gelar S.T (Sarjana Teknik).
Lalu, bagaimana dengan gelar insinyur? Gelar insinyur dinaikkan statusnya menjadi gelar profesi sebagaimana gelar profesi dokter (dr.), apoteker (Apt.), dokter gigi (drg.), bidan (Bd.) ners (Ns.), psikolog (Psi.), dan akuntan (Akt.). Sehingga, cara memperoleh gelar insinyur adalah dengan memenuhi standar program profesi insinyur, baik melalui program profesi maupun melalui mekanisme rekognisi pembelajaran lampau, serta lulus program profesi insinyur.
Program profesi insinyur adalah program pendidikan tinggi setelah program sarjana untuk membentuk kompetensi keinsinyuran. Setelah lulus program profesi insinyur, kamu baru berhak mendapatkan sertifikat profesi insinyur dan dicatat oleh PII. Oleh karena itu, perlu dicatat bahwa gelar insinyur saat ini tidak lagi digunakan oleh perguruan tinggi sebagai gelar akademik melainkan sebagai gelar profesi.
Baca juga: 7 cara mendapatkan pekerjaan Software Engineer
Cara menjadi insinyur
Cara menjadi insinyur adalah memenuhi persyaratan dan standar program profesi insinyur. (Sumber: Pexels)
Kini, untuk menjadi seorang insinyur, kamu tidak cukup hanya dengan lulus dan memperoleh gelar sarjana di bidang teknik. Terdapat cara yang telah diatur dalam undang-undang keinsinyuran untuk memperoleh gelar insinyur ini. Cara menjadi insinyur adalah sebagai berikut.
1. Memenuhi persyaratan untuk mengikuti program profesi insinyur
Untuk memperoleh gelar profesi insinyur, seseorang harus lulus dari program profesi insinyur. Sedangkan syarat untuk mengikuti program profesi insinyur adalah:
- Memperoleh gelar sarjana bidang teknik atau sarjana terapan bidang teknik, baik lulusan perguruan tinggi dalam negeri maupun perguruan tinggi luar negeri yang telah disetarakan; atau
- Sarjana pendidikan bidang teknik atau sarjana bidang sains yang disetarakan dengan sarjana bidang teknik atau sarjana terapan bidang teknik melalui program penyetaraan.
2. Mengikuti dan memenuhi standar program profesi insinyur
Apabila kamu telah memenuhi persyaratan di atas, maka kamu telah satu langkah lebih untuk menjadi insinyur. Selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah mengikuti dan memenuhi standar PPI, baik melalui program profesi (belajar di kelas dan dilanjutkan kerja praktik) maupun melalui mekanisme rekognisi pembelajaran lampau (ditentukan dari jenjang pendidikan dan pengalaman kerja di bidang keinsinyuran), serta lulus dalam program profesi insinyur. Setelah lulus dalam program profesi insinyur, maka kamu berhak mendapatkan sertifikat profesi Insinyur dan dicatat oleh PII.
Baca juga: 8 Tips sukses menjadi Engineering Manager
Tugas insinyur
Tugas insinyur adalah menciptakan teknologi dan solusi baru. (Sumber: Pexels)
Banyak jenis insinyur yang berkembang saat ini, beberapa di antaranya adalah insinyur teknik sipil, struktural, mekanis, listrik, kimia, lingkungan, sistem, material, komputer, dan lain sebagainya. Namun, secara garis besar, tugas insinyur adalah mencakup tiga hal di bawah ini.
1. Menciptakan teknologi baru
Dalam dunia yang terus berubah, tugas pertama seorang insinyur adalah menciptakan teknologi baru untuk memecahkan berbagai masalah. Penemuan-penemuan teknologi dan ilmiah memiliki dampak yang signifikan terhadap manusia. Beberapa contoh masalah yang telah atau sedang dibantu diselesaikan oleh para insinyur adalah kurangnya air bersih, sanitasi yang tidak memadai, risiko malaria, tidak ada akses ke obat-obatan murah, dan tidak ada akses listrik.
2. Tanggung jawab sosial
Tugas kedua seorang insinyur adalah bertanggung jawab atas permasalahan sosial, seperti pemerataan kekayaan, peluang, dan hak istimewa dalam suatu masyarakat.
Seorang insinyur harus mengikuti banyak kode etik/perilaku insinyur yang berbeda tergantung pada jenis insinyurnya. Beberapa orang takut bahwa tanggung jawab profesional mungkin juga telah meremehkan beberapa etika seperti keselamatan dan kesejahteraan masyarakat, kewajiban hukum insinyur, tanggung jawab lingkungan, kualitas, dan komunikasi.
Insinyur harus peduli dengan keadilan sosial karena mereka mencoba merekayasa berbagai produk dan solusi baru untuk membantu menciptakan masa depan yang berkelanjutan bagi semua orang.
3. Mengembangkan solusi baru
Tugas ketiga seorang insinyur adalah mengembangkan solusi baru. Insinyur bertugas untuk meneliti masalahnya dan kemudian dapat mengembangkan prototipe baru. Ada banyak manfaat dari membuat prototipe sebelum membuat produk akhir. Beberapa dari manfaat tersebut adalah membantu memastikan bahwa solusi telah berhasil dalam melakukan apa yang seharusnya dilakukan, serta membantu mengidentifikasi dan mengatasi masalah sejak dini.
Selain itu, membuat prototipe memungkinkan pengembang untuk mengeksplorasi solusi lain yang mungkin dan bagaimana tampilan dan fungsinya, dan membuat prototipe membantu pengembang untuk memperkirakan biaya dan skala waktu, dan keterampilan dan kebutuhan sumber daya potensial.
Baca juga: Software Engineer: Tanggung Jawab dan Proyeksi Karier 2022
Skill yang harus dimiliki insinyur
Skill yang penting dimiliki insinyur adalah perhatian terhadap detail. (Sumber: Pexels)
Keinsinyuran adalah industri yang luas dengan banyak aspek dan bidang untuk dispesialisasikan. Karena itu, ada banyak keterampilan yang dapat dialihkan dan universal yang berguna tepat di seluruh lingkup teknik.
Skill yang harus dimiliki oleh insinyur adalah sebagai berikut:
1. Pengetahuan teknis terkini
Skill pertama yang harus dimiliki oleh insinyur adalah pengetahuan dan keterampilan teknis terkini. Penting untuk memiliki latar belakang pendidikan yang tepat untuk menempatkan dirimu di jalur yang benar, tetapi penting juga untuk menunjukkan seberapa jauh kamu telah berkembang dan memiliki pengetahuan teknis terkini sejak meninggalkan pendidikan.
2. Komunikasi
Selanjutnya, skill yang harus dimiliki oleh insinyur adalah komunikasi. Komunikasi penting untuk insinyur agar dapat memastikan bahwa setiap proyek yang sedang dikerjakan berhasil dan apapun masalah yang sedang dihadapi dapat diselesaikan dengan cepat dan tepat.
3. Kepemimpinan
Salah satu skill yang tidak kalah penting untuk dimiliki oleh seorang insinyur adalah kepemimpinan. Memiliki skill kepemimpinan adalah salah satu cara menunjukkan kepada perusahaan bahwa kamu memiliki kualitas utama dalam dunia keinsinyuran modern dan bisa memberikan nilai tambah bagi perusahaan.
4. Interpersonal
Sama halnya dengan dua keterampilan terakhir, kemampuan untuk menyatukan dan mempengaruhi orang sebagai seorang insinyur adalah yang penting. Kolaborasi dan kerja tim adalah bagian penting dari banyak proyek. Kemampuan untuk membangun hubungan baik dalam tim dapat menjamin keberhasilan atau kegagalan banyak proyek.
5. Penalaran kritis
Menggunakan pengetahuan yang kamu peroleh selama pendidikan dan karier berarti kamu harus memiliki pemahaman inti yang diperlukan untuk melihat kayu dari pohon. Menjadi kritis memungkinkan kamu menyadari di mana nilai dalam sebuah karya dan mengevaluasi poin mana yang penting.
6. Kreatif
Kemampuan untuk memecahkan masalah secara kreatif adalah kunci dalam profesi apapun, begitu juga dengan insinyur. Kreativitas di sini dibutuhkan ketika masalah muncul dan kesulitan untuk menemukan solusi solusi, maka sangat penting untuk dapat menyelesaikan tugas di depan kamu dengan kreativitas yang kamu miliki.
7. Inovasi
Akan selalu ada tuntutan untuk terus membuat segalanya lebih baik, lebih cepat, atau lebih kuat. Sehingga salah satu skill yang penting dimiliki oleh insinyur adalah berinovasi. Memiliki keinginan untuk berinovasi dan memecahkan masalah harus menjadi skill utama yang diupayakan oleh para insinyur.
8. Perhatian terhadap detail
Skill yang tidak kalah penting dimiliki oleh seorang insinyur adalah perhatian terhadap detail, karena akurasi dan presisi adalah atribut penting yang harus diperhatikan. Dalam industri ini, kesalahan bisa menjadi mahal karena kesalahan perhitungan sekecil apapun, bisa membuat dampak yang besar. Kegagalan untuk memperhatikan hal-hal kecil dapat mengakibatkan konsekuensi besar dalam hal menimbulkan biaya atau bahkan kesehatan dan keselamatan.
Baca juga: 10 Teknologi ini buat bangunan jadi tahan gempa
Nah, itulah penjelasan mengenai insinyur mulai dari tugas, cara menjadi insinyur, hingga berbagai macam skill yang harus dimiliki oleh insinyur. Semoga informasi yang diberikan bisa bermanfaat untuk perkembangan karier kamu, ya!
Selain dari artikel EKRUT Media ini, kamu masih bisa memperoleh informasi dan berbagai tips bermanfaat lainnya melalui YouTube EKRUT Official. Jika ingin mengembangkan karier dan mencari pekerjaan baru, kamu cukup sekali sign up di EKRUT untuk mendapatkan lebih dari satu kali undangan interview oleh berbagai perusahaan ternama!
Sumber:
- pubpub.org
- bpk.go.id
- precision-people.uk
- unud.ac.id