Surat izin orang tua tidak melulu mengenai surat keterangan sakit di masa sekolah. Melainkan masih terdapat banyak keperluan lain yang memerlukan surat izin orang tua untuk melanjutkan aktivitas. Dalam menulis surat izin orang tua diperlukan penggunaan bahasa serta format yang baik dan benar. Untuk mengetahui lebih lanjut bagaimana penulisan contoh surat izin orang tua, simak penjelasan di bawah ini.
Apa itu surat izin orang tua?
Para orang tua perlu memperhatikan beberapa contoh surat izin orang tua agar dapat menulisnya dengan benar. (Sumber: Pexels)
Pada dasarnya surat izin orang tua merupakan bukti fisik yang menerangkan adanya izin atau persetujuan yang diberikan oleh orang tua terhadap anaknya untuk melakukan sesuatu atau mengikuti kegiatan tertentu. Walaupun dunia komunikasi sudah semakin canggih, dimana semua hal dapat dilakukan dengan cara instan melalui internet, keberadaan surat ini sendiri tetap dibutuhkan sebagai bukti fisik ketika diperlukan di kemudian hari.
Baca juga: Surat perjanjian kerja: Tujuan, jenis, syarat, isi, dan 4 contohnya
Tujuan membuat surat izin orang tua
Beberapa sumber contoh surat izin orang tua mengatakan tujuan yang sama. (Sumber: Pexels)
Tujuan dibuatnya surat izin orang tua yaitu sebagai sarana resmi yang digunakan sebagai pembuktian terhadap adanya persetujuan dan perizinan yang diberikan, sehingga nantinya surat tersebut dapat dipercaya oleh pihak atau instansi yang membutuhkan.
Baca juga: 4 Contoh surat PHK yang wajib diketahui karyawan
Format surat izin orang tua
Tanda tangan merupakan poin penting dalam semua contoh surat izin orang tua. (Sumber: Pexels)
Penulisan surat izin orang tua harus memiliki bahasa serta format yang jelas, baku, dan singkat. Format yang diperlukan diantaranya seperti berikut.
1. Tanggal
Tanggal di sini merupakan keterangan waktu kapan surat dibuat. Hal ini agar surat memiliki keterangan waktu yang jelas dan juga dapat untuk menghindari penyalahgunaan surat pada lain waktu.
2. Alamat
Penulisan alamat di sini berarti keterangan tempat dari pihak yang dituju, atau bisa juga alamat dari penulis sebagai bagian dari identitas diri.
3. Pembukaan
Pembukaan biasanya berisi salam pembuka surat serta kalimat pembuka sebagai keterangan awal sebelum menulis bagian isi.
4. Isi
Berisikan inti surat, dimana dalam hal ini merupakan pernyataan atas persetujuan dan perizinan terhadap suatu kegiatan atau keperluan yang bersangkutan.
5. Penutup
Umumnya berisi kalimat ucapan terima kasih serta salam penutup.
6. Tanda tangan
Tanda tangan merupakan poin penting dalam hal penulisan surat izin orang tua. Apabila poin ini terlewatkan maka surat menjadi tidak berarti atau tidak memiliki kekuatan apapun. Umumnya tanda tangan merupakan keterangan pasti atas persetujuan terhadap suatu keputusan.
Baca juga: 10 Contoh kalimat penutup surat lamaran pekerjaan yang tepat
6 Contoh surat izin orang tua dengan berbagai keperluan
Terdapat beberapa macam contoh surat izin orang tua. (Sumber: Pexels)
Terdapat beberapa kegiatan atau aktivitas yang masih memerlukan persetujuan orang tua, maka dari itu diperlukan adanya surat izin orang tua. Beberapa contoh surat izin orang tua diantaranya sebagai berikut.
Baca juga: 4 Contoh surat rekomendasi kerja dan cara menyiapkannya
1. Contoh surat izin orang tua untuk melamar kerja
SURAT KETERANGAN ORANG TUA
Ibu/Bapak yang terhormat, sehubungan dengan keinginan anak saya untuk melamar pekerjaan di PT. Adi Satya, Bandung, maka dengan ini saya :
Yang bertanda-tangan di bawah ini :
Nama : Ferdinan Ali
Alamat : Jl. Mataram No. 55, Banyuwangi
Pekerjaan : Karyawan Swasta
Orang tua dari anak :
Nama : Septiana Putri
Jenis Kelamin : Perempuan
Tempat dan Tanggal Lahir : Banyuwangi, 29 September 1995
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : Islam
Status Nikah : Belum Menikah
Alamat : Jl. Mataram No. 55, Banyuwangi
Dengan ini menyatakan tidak merasa keberatan jika anak kami sebagaimana yang tercantum di atas bekerja di PT. Adi Satya, Bandung sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Demikian surat pernyataan ini kami buat dengan sebenar-benarnya dan untuk dijadikan sebagaimana mestinya.
Banyuwangi, 1 Oktober 2020
Orang Tua,
Ferdinan Ali
2. Contoh surat izin orang tua untuk tidak masuk sekolah
SURAT KETERANGAN ORANG TUA
Hal: Surat izin tidak masuk sekolah
Yth. Kepala SMAN 1 Surakarta di Surakarta
Assalamualaikum, Wr.Wb.
Dengan hormat,
Kami yang bertanda tangan di bawah ini selaku orang tua/wali murid dari:
Nama : Fahrazi Ahmad
Tempat dan Tanggal Lahir : Surakarta, 23 Juli 2005
Agama : Islam
Kelas : IX B
Alamat : Jl. Veteran No. 76, Surakarta
Dengan ini kami memberitahukan bahwa anak kami tidak dapat mengikuti kegiatan belajar di sekolah seperti biasa dikarenakan sakit demam berdarah yang mengharuskan anak kami menjalani rawat inap di Rumah Sakit.
Demikian maksud surat yang kami buat, mohon untuk dimaklumi. Atas perhatian bapak/ibu guru, kami sampaikan terima kasih.
Wassalamualaikum, Wr.Wb.
Surakarta, 29 Agustus 2021
Orang Tua,
Teuku Ahmad
3. Contoh surat izin orang tua untuk mengikuti kegiatan sekolah
SURAT KETERANGAN IZIN ORANG TUA
Dengan hormat, berkaitan dengan kegiatan study tour yang akan diselenggarakan oleh SMA N 5 Bandung, maka :
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Fina Verlina
Umur : 39 tahun
Agama : Islam
Alamat : Jl. Buah batu No. 5 Bandung
Orang tua / wali dari :
Nama : Adrina Claura
Jenis kelamin : Perempuan
Tempat, tanggal lahir : Bandung, 3 Juni 2003
Agama : Islam
Alamat : Jl. Buah batu No. 5 Bandung
Dengan ini menyatakan bahwa tidak keberatan apabila anak saya mengikuti kegiatan study tour ke Jakarta selama 1 hari sesuai dengan yang diadakan oleh pihak sekolah.
Demikian surat ini saya buat dengan sebenar-benarnya dan diharapkan dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Bandung, 23 Februari 2019
Orang tua,
Fina Verlina
4. Contoh surat izin orang tua untuk mendaftar TNI
SURAT PERSETUJUAN
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Haryo
Umur : 41 tahun
Alamat : Jl. Purnama No. 3, Semarang
Pekerjaan : Wiraswasta
Selaku orang tua dari :
Nama : Kenang Bagus
Umur : 19 tahun
Alamat : Jl. Purnama No. 3, Semarang
Pendidikan Terakhir : SMA
Dengan ini saya menyetujui serta mengizinkan anak saya untuk mengikuti seluruh kegiatan pendaftaran seleksi calon anggota TNI.
Demikian surat ini dibuat dengan sungguh-sungguh tanpa paksaan untuk dipergunakan sebagai salah satu syarat pendaftaran calon anggota TNI.
Semarang, 5 Juni 2018
Orang tua,
Haryo
Baca juga: 5 Contoh surat keterangan kerja dan cara membuatnya
5. Contoh surat izin orang tua untuk menikah
SURAT KETERANGAN ORANG TUA
Kepada Yth.
Kepala KUA Kelurahan Batu
Kecamatan Permata Hijau
Jl. Batu No. 15
Kota Malang
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Raharja
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : Islam
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Jl. Pegangsaan No. 1, Malang
Merupakan Ayah kandung dari :
Nama : Beverly Raharja
Tempat/Tanggal lahir : Malang, 14 Oktober 1996
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : Islam
Pekerjaan : Pekerja swasta
Alamat : Jl. Pegangsaan No. 1, Malang
Memberi izin kepada putri kami tersebut untuk melaksanakan pernikahan dengan :
Nama : Kurniawan Setyadi
Tempat/Tanggal lahir : Jakarta, 23 Oktober 1994
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : Islam
Pekerjaan : Pekerja swasta
Alamat : Jl. Intan No. 9, Malang
Demikian surat ini dibuat dengan sejujur-jujurnya tanpa paksaan dari pihak manapun untuk digunakan sebagaimana mestinya.
Malang, 7 Maret 2020
Orang tua,
Raharja
6. Contoh surat izin orang tua untuk kegiatan pramuka
SURAT IZIN ORANG TUA
Dengan hormat, berhubungan dengan kegiatan perkemahan yang akan diselenggarakan oleh SMA N 3 Jakarta, maka :
Yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Burhan Zidman
Alamat : Jl. Senggigi No. 90, Jakarta
Orang tua/wali murid dari:
Nama : Rajib Cahya Nugraha
Kelas : XII IPS 1
Alamat : Jl. Senggigi No. 90, Jakarta
Dengan ini saya selaku orang tua/wali murid mengizinkan anak saya untuk mengikuti kegiatan pelaksanaan Kemah Budaya di Lapangan Gelora Bung Karno (GBK) pada 10-13 Juli 2019.
Demikian surat izin ini di buat dengan sebenar-benarnya untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
Jakarta, 30 Juni 2019
Orang Tua,
Burhan Zidman
Baca juga: 10+ Aplikasi translate bahasa terbaik selain Google Translate
Sekian contoh surat izin orang tua yang baik dan benar, semoga dapat menjadi referensi kamu di kemudian hari. Atau jika kamu sedang berfokus untuk mengembangkan karier dan berminat untuk bekerja di perusahaan yang dapat mewujudkan mimpimu, kamu bisa mendaftarkan diri melalui EKRUT. Dapatkan juga berbagai tips & insight menarik untuk pengembangan karier kamu melalui YouTube EKRUTtv, salah satunya “4 Perbedaan interview HR dan technical” di bawah ini.
Sumber:
- lifepal
- bikincv
- aminama
- rumus