Careers

3 Cara Cek NIP Online PNS dengan Mudah

Published on
Min read
4 min read
time-icon
Lita Lia

Long-life learner | Lita Lia writes SEO articles for businesses that want to see their Google search rankings surge.

H1-3_Cara_Cek_NIP_Online_PNS_dengan_Mudah.jpg

Mengikuti perkembangan teknologi yang kian pesat, pemerintah pun kini mengelola database Pegawai Negeri Sipil (PNS) secara terpusat. Melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN), database PNS sekarang sudah bisa diakses via online dengan cara yang sangat mudah. Cek NIP juga bisa dilakukan dengan online untuk melihat kesesuaian data dan informasi dengan yang ada di lapangan.

Baca juga: 4 Golongan PNS dan CPNS Beserta Informasi Gaji dan Tunjangan yang Didapatkan

Apa itu NIP PNS?


Nomor Identitas Pegawai disingkat NIP (Sumber: Pexels)

NIP adalah singkatan dari Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil. NIP diberikan pada tiap PNS sebagai identitas. Dalam NIP memuat tahun, bulan dan tanggal lahir, tahun dan bulan diangkat sebagai CPNS pertama kali, jenis kelamin dan nomor urut.

Dengan adanya NIP, maka PNS dapat melakukan penyesuaian data dan info pribadi yang tersebar di lapangan. Ini sangat diperlukan dalam berbagai situasi. Sebut saja saat mengurus pernikahan, pindah kantor, pindah rumah, dan lain sebagainya. Karena itu, pemerintah membuat database terpadu agar cek NIP bisa dilakukan dengan sangat mudah untuk berbagai keperluan.

Baca juga: 3 Contoh Surat Lamaran CPNS Terbaru 2022, Pahami Prosedur Pembuatannya!

Fungsi NIP


NIP berfungsi sebagai nomor identitas PNS (Sumber: Pexels)

NIP fungsi utamanya sebagai nomor identitas PNS. Selain itu, NIP juga berfungsi sebagai berikut.

  • Sebagai pembinaan karier PNS, misalnya untuk menerima pelatihan khusus atau pendidikan lanjutan, tentu diperlukan identitas yang jelas.
  • Sebagai nomor pensiun, sehingga pensiunan PNS bisa menerima pelayanan pensiun dengan mudah, karena identitasnya jelas.
  • Sebagai nomor asuransi PNS, agar tiap PNS bisa mengakses asuransi yang sudah menjadi haknya dengan mudah saat dibutuhkan.
  • Sebagai dasar pemeliharaan tata usaha kepegawaian yang lebih teratur.

Karena NIP memiliki fungsi yang sangat penting bagi PNS, maka penting sekali cek NIP untuk memastikan semua data yang tertera telah sesuai.

Baca juga: Daftar Pangkat PNS Terbaru dan Terlengkap 2022 Beserta Golongannya

3 Cara cek NIP online


Ada beberapa aplikasi untuk cek NIP (Sumber: Pexels)

Untuk cek NIP, PNS tidak perlu datang langsung ke BKN. Melainkan bisa dilakukan secara online. Berikut 3 cara cek NIP secara online, PNS wajib tahu!

1. Cek NIP online melalui BKN

Karena yang mengelola database PNS terbaru ini adalah BKN, maka tentu cek NIP bisa langsung diakses di situs BKN. Kini sudah ada laman resmi khusus untuk database PNS yang dinamakan DJASN BKN. Ini dia cara mengecek NIP dan data pribadi PNS serta info lainnya melalui DJASN BKN:

  • Buka laman resminya di https://ip-jasn.bkn.go.id/
  • Masukkan Nama Pengguna dengan NIP PNS
  • Masukkan password, yaitu nama depan PNS yang bersangkutan, semuanya harus menggunakan karakter huruf kecil
  • Klik Log In
  • Jika data yang dimasukkan sudah benar dan masuk ke dalam database paling baru dari BKN, maka sistem akan membawa kita ke info profil PNS yang bersangkutan secara lengkap

2. Cek NIP online melalui e-Monri

Cara kedua adalah lewat e-Monri, yaitu aplikasi monitoring berbentuk situs web yang dibuat BKN. Aplikasi ini sudah sering digunakan PNS di seluruh Indonesia untuk cek NIP, data diri dan lain sebagainya. Cara cek NIP juga mudah, ikuti beberapa langkah berikut:

  • Masuk ke laman https://apps.bkn.go.id/ProfilPNS
  • Log in dengan cara memasukkan NIP di kolom yang tersedia
  • Klik code captcha
  • Tunggu sesaat, jika sudah terdaftar maka profil PNS akan muncul di layar

Data yang bisa dimutakhirkan lewat situs dan aplikasi ini adalah info personal, riwayat jabatan, riwayat pendidikan, riwayat diklat, dan kursus serta riwayat SKP. Lalu, juga ada riwayat penghargaan atau tanda jasa, riwayat pangkat dan golongan ruang, riwayat keluarga, riwayat peninjauan masa kerja, riwayat pindah instansi, riwayat CPNS/PNS, riwayat organisasi, dan riwayat Cuti Luar Tanggungan Negara (CTLN).

3. Cek NIP online melalui Aplikasi My SAPK BKN

Terakhir, PNS juga bisa cek NIP dan info pribadi lainnya lewat aplikasi My SAPK BKN. Caranya adalah dengan mengunduh terlebih dahulu aplikasinya di Google Play Store. Setelah itu, masukkan username dengan NIP, kemudian masukkan password.

Sama dengan laman resminya di mysapk.bkn.go.id, aplikasi ini lebih difungsikan untuk pemutakhiran data mandiri. Tetapi, PNS tetap bisa dengan mudah mengecek NIP dan berbagai info yang dibutuhkan lainnya. Kompetensi dan performa tiap PNS juga bisa terus dipantau dari sini.

  • Buka laman mysapk.bkn.go.id
  • Log in dengan cara masukkan Username menggunakan NIP
  • Lalu masukkan password
  • Jika sudah terdaftar, maka akan langsung masuk ke laman resminya
  • Klik “Profil” untuk mengecek profil lengkap PNS
  • Di dalam Profil ada dua tab, yaitu Informasi Pribadi dan Informasi Dasar
  • Di dalam Informasi Pribadi bisa cek NIP, gelar (baik depan dan belakang), serta nomor NPWP

Baca juga: Kapan Gaji 13 Cair? Catat Tanggal dan Cara Perhitungannya Sesuai Aturan Kemenaker

Hal yang perlu diketahui seputar NIP


Banyak hal yang berkaitan dengan NIP (Sumber: Pexels)

Setelah tahu cara cek NIP, kamu juga perlu tahu beberapa hal penting terkait dengan NIP seperti berikut ini.

  • NIP ditetapkan secara terpusat oleh BKN. Ini berlaku baik untuk PNS pusat maupun PNS Daerah.
  • PNS yang sudah mengisi Kardaf akan ditetapkan NIP sesuai dengan data kepegawaian yang telah didaftarkan.
  • NIP berlaku selama individu yang bersangkutan masih menjadi PNS. Ketika sudah berhenti menjadi PNS, maka dengan sendirinya NIP tidak berlaku lagi. Kecuali jika berhenti karena pensiun, NIP masih digunakan untuk pelayanan pensiun.
  • PNS yang sudah berhenti maka NIP yang bersangkutan tidak bisa digunakan lagi oleh PNS lainnya. 
  • NIP tetap sama meski PNS yang bersangkutan pindah tugas ke kota lain atau sedang menjalani pendidikan di negara lain.
  • PNS yang telah pensiun tetapi kemudian dipekerjakan kembali, maka akan menggunakan NIP yang sama seperti sebelumnya. Jadi tidak akan dibuat NIP baru.
  • PNS yang diberhentikan bukan karena pensiun, maka ketika ke depannya kembali ditarik menjadi PNS, juga akan menggunakan NIP yang sama yang telah ditetapkan sebelumnya.

Baca juga: Pentingnya kesejahteraan karyawan bagi kualitas pekerja

Itulah beberapa cara cek NIP online sekaligus beberapa hal terkait NIP. Selain artikel di atas, temukan juga artikel menarik lainya di EKRUT Media. Berbagai informasi dan tips menarik tersedia pula di YouTube EKRUT Official. Jika kamu tertarik mendapatkan berbagai kesempatan untuk mengembangkan karier, sign up di EKRUT sekarang juga. Hanya di EKRUT, kamu dapat memperoleh berbagai peluang kerja yang dapat disesuaikan dengan minatmu.

Sumber:

  • bisnis.com
  • disdikbud.co.id
  • pikiran-rakyat.com
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    H1.jpg

    Careers

    5 Contoh Biografi Diri Sendiri untuk Peluang dan Perkembangan Karier

    Alvina Vivian

    13 February 2023
    6 min read
    H1_1._Cara_Menulis_Artikel_yang_Baik_Untuk_Pemula.jpg

    Careers

    10 Cara Menulis Artikel yang Baik dan Benar untuk Pemula

    Anisa Sekarningrum

    19 December 2022
    5 min read
    ucapan_perpisahan_kerja_-_EKRUT.jpg

    Careers

    Tips Menyampaikan Kata-kata Perpisahan Kerja yang Berkesan beserta Contohnya

    Maria Tri Handayani

    19 December 2022
    7 min read

    Video