Careers

Catat 10 tips persiapan wawancara kerja ini agar cepat direkrut

Published on
Min read
5 min read
time-icon
Tsalis Annisa

Content Editor who eager to learn more about Marketing | Experienced Editor In Chief with a demonstrated history of working in the internet industry. Skilled in Event Management, Journalism, English, Marketing Strategy, and Social Media. 

persiapan-wawancara-kerja-EKRUT.jpg

Wawancara kerja merupakan tahapan rekrutmen yang biasanya dilakukan perusahaan untuk mempelajari langsung kandidat. Tahapan ini cukup penting karena menentukan apakah kamu bisa mendapatkan posisi tersebut atau tidak.

Untuk itulah diperlukan persiapan wawancara kerja yang matang sebelumnya. Begitu kamu telah menerima jadwal wawancara kerja, pastikan kamu menyiapkan hal-hal berikut ini:

1. Memahami profil perusahaan

persiapan wawancara kerja EKRUT
 
Kamu pun harus mengenal profil perusahaan sebelum melakukan interview-EKRUT

Proses wawancara kerja tak hanya meliputi penilaian seberapa cocokkah kandidat tersebut untuk perusahaan, tetapi juga mengetes pengetahuan kandidat mengenai profil perusahaan.

Jadi, persiapan wawancara kerja yang pertama adalah kamu harus mencari lebih banyak mengenai profil dan kabar terkini mengenai perusahaan melalui situs pencari maupun teman.

Beberapa informasi yang mesti kamu dapatkan di antaranya adalah latar belakang, misi perusahaan, produk dan jasa serta press release tentang perkembangan perusahaan.

Dalam proses wawancara, kamu juga bisa menanyakan hal-hal terkait informasi yang kamu dapatkan mengenai perusahaan tersebut.

Baca juga: Jawaban terbaik untuk "ceritakan tentang diri Anda” saat interview

2. Mempelajari posisi dan deskripsi pekerjaan yang kamu lamar

persiapan wawancara kerja EKRUT 
Kamu juga harus mempelajari deskripsi pekerjaanmu-EKRUT

Tips persiapan wawancara kerja berikutnya adalah pastikan kamu sudah mempelajari dengan baik mengenai posisi yang kamu lamar beserta deskripsi pekerjaannya (job desc).

Hal ini karena biasanya tim rekrutmen akan menanyakan pengetahuannmu mengenai hal ini. Kamu juga bisa mencari informasi tersebut melalui internet maupun orang lain yang lebih paham.

3. Membuat catatan singkat mengenai pengalaman dan latar belakang

persiapan wawancara kerja EKRUT 
Saat wawancara kerja perekrut pasti akan menanyakan pengalaman kerjamu, maka dari itu catatlah pengalaman kerjamu-EKRUT

Saat wawancara kerja, perekrut pasti akan menanyakan beberapa pertanyaan yang umum ditanyakan saat interview.

Agar persiapan wawancara kerja lebih matang, ada baiknya kamu mempersiapkannya dengan membuat catatan singkat mengenai pengalaman dan latar belakang kerja kamu yang ingin kamu ceritakan nanti.

Cari tahu juga beberapa pertanyaan kunci dalam wawancara. Tulislah juga pengalaman berorganisasi, pengalaman magang serta keterampilan yang kamu miliki.

Dengan membuat catatan ini, kamu bisa mempelajari apa saja yang ingin kamu ceritakan dan membantumu untuk berbicara lebih lancar saat diwawancarai.

4. Persiapkan dokumen yang akan dibawa

persiapan wawancara kerja EKRUT 
Sebelum wawancara kerja pastikan kamu sudah menyiapkan dokumen penting-EKRUT

Sebelum wawancara kerja, pastikan kamu sudah menyiapkan dokumen penting yang harus dibawa.

Seperti CV, fotokopi ijazah, transkrip nilai, portofolio foto dan lainnya sesuai instruksi dalam email maupun telepon dalam undangan wawancara.

Jangan lupa bawalah alat tulis ke dalam tas, karena biasanya sebelum wawancara kamu akan membutuhkannya untuk menuliskan data diri dalam formulir maupun kebutuhan lainnya.

5. Pastikan media sosial yang kamu miliki bersifat positif

persiapan wawancara kerja EKRUT 
Perekrut seringkali mencari tahu keadaanmu mengalami sosial media-EKRUT

Di zaman modern ini, perekrut seringkali mencari tahu mengenai kandidat melalui media sosial. Jadi, pastikan kamu bijak dalam menggunakan media sosial.

Luangkanlah waktu untuk mengencek kembali konten di media sosial. Kemudian hapus unggahan yang bersifat negatif atau berpotensi merusah citra positif dirimu.

Baca juga: Begini cara merapikan feed instagram tanpa menghapusnya

6. Menyiapkan pakaian yang sesuai

persiapan wawancara kerja EKRUT 
Sebelum melakukan wawancara kerja maka perhatikan pula pakaian kerjamu-EKRUT

Jika sebelumnya kamu telah mencari tahu mengenai profil perusahaan, tentu kamu sudah memiliki gambaran seperti apa budaya kerja perusahaan tersebut sehingga kamu juga tahu apakah mereka menerapkan pakaian formal atau semi formal.

Pastikan kamu sudah menyiapkan pakaian yang sesuai dengan budaya kerja perusahaan tersebut. Sebaiknya pilihlah pakaian formal untuk wawancara kerja untuk memberikan kesan positif pada perekrut.

7. Persiapkan daftar referensi

persiapan wawancara kerja EKRUT 
Persiapkan pula daftar referensi kerjamu di kantor lama bila diperlukan-EKRUT

Dalam beberapa kasus biasanya perekrut akan menanyakanmu tentang daftar referensi terkait pekerjaanmu di kantor lama.

Tindakan ini memang biasa dilakukan HRD untuk mengetahui bahwa, kamu meninggalkan perusahaan bukan karena memiliki kasus di kantor lama. 

Terlebih juga biasanya mereka akan meminta tanggapan dari daftar referensimu terkait kinerja yang kamu lakukan selama ini. Nah biasanya daftar referensi ini berasal dari atasan, rekan kantor bahkan klien.

Ada baiknya saat kamu memberikan daftar referensi ini adalah mereka yang benar-benar mengenalmu dengan baik. 

Baca juga: 7 tips berpakaian saat interview yang membuat HRD terkesan

8. Persiapkan daftar pertanyaan cerdas bagi perekrut 

persiapan wawancara kerja EKRUT 
Agar tidak bingung kamu juga bisa mempersiapkan pertanyaan untuk perekrut - EKRUT

Saat kamu melakukan persiapan wawancara kerja, kamu juga harus tahu bahwa proses wawancara kerja ini merupakan bentuk komunikasi dua arah. 

Perekrut juga akan memberikan kesempatan bagi kamu untuk bertanya kepadanya. Nah agar kamu tidak bingung dan pertanyaanmu terbilang bagus, kamu bisa menyiapkan beberapa pertanyaan tersebut. 

Contoh: "Kandidat seperti apa yang perusahaan cari untuk posisi ini?" atau"bagaimana prospek perusahaan di masa depan?". Bentuk lain dari pertanyaan yang dapat kamu ajukan selama interview, bisa kamu lihat juga melalui artikel berikut ini.

9. Latih bahasa tubuh

Latih bahasa tubuh persiapan wawancara kerja - EKRUT 
Latih juga bahasa tubuhmu agar lebih percaya diri, salah satunya dengan menarik napas - EKRUT

Persiapan wawancara kerja yang tidak kalah penting adalah melatih body language atau bahasa tubuh yang menunjukkan kepercayaan diri dan sopan santun sejak awal bertemu dengan perekrut. 

Cobalah untuk duduk atau berdiri tegak dengan bahu ke belakang. Sebelum wawancara usahakan juga untuk menarik napas dan menghembuskannya pelan-pelan untuk mengurangi rasa cemas dan mendorong kepercayaan diri.

Kemudian bila kamu ingin mencoba berjabat tangan, sebaiknya tunggu hingga perekrut mengulurkan tangannya terlebih dahulu. Lalu berdiri, tatap mata perekrut dan tersenyum untuk menunjukkan kesan ramah.   

Baca juga: Catat, ini 8 bahasa tubuh saat interview yang harus dipraktikan

10. Latihan wawancara kerja

persiapan wawancara kerja EKRUT 
Lakukan latihan wawancara kerja sebelum kamu bertemu perekrut-EKRUT

Persiapan wawancara kerja selanjutnya adalah latihan. Setelah semua perlengkapan dan segala informasi mengenai perusahaan sudah kamu peroleh, saatnya kamu latihan wawancara kerja.

Caranya bisa dilakukan dengan menggunakan cermin atau kamera, lihatlah gestur dan cara menjawab apakah sudah sesuai dengan panduan wawancara kerja.

Kamu juga bisa meminta tolong teman atau saudara untuk membantu berlatih wawancara kerja. Setelah latihan, mintalah pendapat, penilaian, dan masukan dari mereka tentang penampilan kamu.

Jika masih ada beberapa hal yang membuatmu ragu dalam persiapan kerja, kamu juga bisa memperhatikan beberapa tips wawancara kerja lainnya yang ada di dalam video ini. 

Setelah persiapan wawancara kerja sudah kamu lakukan, saatnya kamu istirahat dan jaga kondisi kesehatan. Bangun kepercayaan dirimu dan persiapkanlah dengan baik. Semoga berhasil!

persiapan wawancara kerja EKRUT
 Last update 7 February 2021

Sumber:

  • indeed.com
  • job-hunt.org
 
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    5.Bagaimana_cara_Anda_untuk_menciptakan_lingkungan_kerja_yang_kondusif__(1).jpg

    Careers

    8 Pertanyaan Tentang Kepemimpinan Saat Interview Kerja beserta Jawaban Terbaiknya

    Gloria Renatha

    16 December 2022
    5 min read
    Jawaban-untuk-ceritakan-tentang-diri-Anda-saat-interview-EKRUT.jpg

    Careers

    Jawaban untuk Ceritakan Tentang Diri Anda Saat Interview

    Maria Tri Handayani

    14 December 2022
    3 min read
    pertanyaan-interview-kerja-apa-pencapaian-terbesar-anda-1-EKRUT.jpg

    Careers

    Pertanyaan Interview Kerja "Apa Pencapaian Terbesar Anda?"

    Maria Tri Handayani

    14 December 2022
    5 min read

    Video