Tawaran pekerjaan baru melahirkan banyak harapan baru bagi banyak orang. Terlebih lagi jika kamu memiliki setumpuk pengalaman kerja. Namun menerima tawaran kerja ternyata tidak mudah. Bisa jadi, kamu malah kebingungan untuk memilih.
Nah, jika tidak ingin mengambil pekerjaan tersebut, kamu harus mengetahui cara menolak tawaran kerja yang baik dan profesional. Perhatikan cara menolak tawaran kerja yang bisa kamu lakukan beserta contohnya berikut ini.
Menyikapi tawaran pekerjaan yang kurang sesuai
Mengetahui cara menolak tawaran kerja diperlukan saat perusahaan tidak sesuai keinginan. (Sumber: Pexels)
Terkadang tawaran pekerjaan tidak selalunya cocok, walaupun kamu melamar posisi tersebut dengan harapan akan sesuai. Selain itu, mungkin kamu berada dalam posisi dimana kamu mendapatkan beberapa peluang di saat yang sama.
Berada dalam situasi di atas tidaklah mudah karena kamu perlu untuk menolak tawaran pekerjaan tersebut. Sebelum melakukan penolakan terdapat berbagai macam pertimbangan perlu kamu lakukan, sehingga kamu bisa yakin bahwa keputusan yang diambil sudah tepat.
Sebelum memikirkan cara menolak tawaran kerja yang tepat, cobalah untuk bernegosiasi terlebih dahulu dengan perusahaan terkait hal yang kamu harapkan. Biasanya, setelah kamu mengirimkan surat penolakan, perusahaan tidak lagi akan memberikan kamu tawaran pekerjaan tersebut.
Baca juga: Lakukan 7 tips ini sebelum menerima job offer
Pertimbangan menolak tawaran kerja
Mempertimbangkan beberapa hal sebelum menolak tawaran. (Sumber: Pexels)
Sebelum mengetahui cara menolak tawaran kerja, kamu perlu melakukan sejumlah pengecekan dan menggali informasi tentang apapun yang berkaitan dengan tawaran tersebut. Berikut ini tujuh faktor penting yang harus dipikirkan sebelum kamu menerima tawaran kerja di tempat baru.
1. Jarak
Berapa lama waktu yang harus kamu tempuh ke kantor, berapa jaraknya, dan bagaimana cara kamu sampai ke sana? Apakah lokasi tersebut mudah dijangkau dengan kendaraan umum atau tidak? Beberapa pertanyaan di atas bisa kamu jadikan bahan pertimbangan saat akan menerima tawaran pekerjaan dari dua perusahaan yang berbeda.
Lokasi kantor mana yang kiranya akan lebih menguntungkan kamu baik dari segi waktu maupun pengeluaran ongkos harian? Semakin jauh lokasi kantor tersebut, maka waktu yang kamu berikan juga pastinya lebih banyak. kamu mungkin harus berangkat lebih pagi atau pulang lebih larut.
2. Gaji
Gaji merupakan salah satu hal penting yang menjadi faktor penting. (Sumber: Pexels)
Tidak salah bila hal ini menjadi salah satu tolok ukur saat kamu memutuskan untuk menerima tawaran pekerjaan dari perusahaan. Namun, perlu diingat bahwa terkadang ada perusahaan yang memberikan angka gaji biasa saja tetapi menawarkan fasilitas dan juga tunjangan yang sangat bagus. Begitu pula sebaliknya. Terkadang, gaji yang besar belum tentu menjamin bahwa kamu akan mendapat fasilitas dan tunjangan lainnya.
3. Profil perusahaan
Mendapatkan tawaran kerja baru mungkin sangat menyenangkan, tapi jangan lupa untuk mengenali profil perusahaan terlebih dulu. Jika menemukan sejumlah hal yang mengganjal, kamu bisa berbicara dengan pihak personalia sebelum menerimanya. Namun, jika semuanya baik-baik saja, jangan tunda untuk menandatangani kontrak di perusahaan yang baru.
4. Lingkungan kerja
Lingkungan kerja yang nyaman bisa memotivasi karyawan bekerja. (Sumber: Pexels)
Jika kamu sekiranya akan merasa nyaman dengan rekan kerja dan atasan baru kamu, jangan ragu untuk menerima tawaran pekerjaan baru. Lingkungan kerja seperti itu akan selalu positif untuk bekerja. Kamu harus berpikir ulang saat menemukan sejumlah hal negatif di lingkungan kerja yang baru. Pendekatan yang ramah dari atasan dan rekan kerja dapat membuat kamu lebih baik dalam bekerja.
5. Bidang kerja
Perusahaan besar belum tentu memberikan pekerjaan sesuai bidang yang kamu inginkan. Coba bandingkan, kira-kira perusahaan mana yang memberikan posisi dan job description yang lebih sesuai dengan minat dan keahlian kamu? Jika bekerja di bidang yang kamu sukai, hasilnya pasti akan jauh lebih baik dibandingkan jika kamu bekerja di bidang yang tidak begitu kamu sukai. Bagaimana caranya menemukan pekerjaan sesuai bidang yang kamu minati?
6. Karakter atasan
Ini juga merupakan salah satu hal penting yang wajib kamu pertimbangkan. Seperti apakah karakter atasan kamu nantinya. Biasanya di sesi wawancara, kamu sudah akan bertemu dengan orang yang nantinya akan jadi atasan kamu. Saat itu, kamu bisa mengambil kesempatan untuk menilai kepribadian calon atasan kamu.
7. Asuransi dan cuti
Sebelum menerima pekerjaan baru, cobalah untuk mengetahui besaran nilai yang bisa kamu peroleh dari asuransi perusahaan. Jumlah tersebut juga berkaitan dengan asuransi kesehatan dan pendidikan anak. Jangan lupa untuk mengecek sejumlah kebijakan perusahaan dalam hal izin sakit dan cuti.
Baca juga: 8 Cara meningkatkan teknik negosiasi dalam pekerjaan
4 Cara menolak tawaran kerja dengan profesional
Cara menolak tawaran kerja harus dilakukan dengan sopan dan profesional. (Sumber: Pexels)
Ada kalanya kamu harus menolak tawaran pekerjaan yang diberikan, tetapi apa yang harus kamu tulis dalam surat bergantung pada alasan dibalik penolakan itu sendiri.
Setelah mempertimbangkan berbagai hal di atas dan memutuskan untuk menolak tawaran kerja, maka kamu harus mengirimkannya dengan sopan. Nah, berikut ini cara menolak tawaran kerja yang perlu kamu ingat.
1. Jangan menunda-nunda
Cara menolak tawaran kerja pertama yang harus kamu ketahui adalah beritahu rekruter secepat mungkin begitu kamu sudah memiliki keputusan. Memberi tahu perusahaan dengan segera akan membantu mereka menemukan kandidat pengganti. Terlalu lama menggantung jawaban akan mengganggu proses perekrutan pada perusahaan tersebut dan akan membuat kamu terlihat tidak profesional.
2. Buat secara simpel dan to the point
Ketika ingin menolak tawaran kerja, kamu bisa memulai dengan membuat pesan yang to the point. Jangan terlalu berlebihan dalam memuji perusahaan, bagaimanapun juga ini merupakan ini merupakan suatu penolakan. Cara menolak tawaran kerja dengan mengatakan hal yang perlu dikatakan secara hormat dan hindari rasa terlalu emosional.
3. Berikan alasan tetapi jangan spesifik
Cara menolak tawaran kerja adalah memberikan alasan pada surat. (Sumber: Pexels)
Alasan kamu tidak menerima tawaran kerja bisa karena berbagai macam hal, seperti ketidak cocokan dengan gaji atau sesederhana kamu tidak merasa cocok dengan manajer rekrutmen. Walaupun kamu memiliki berbagai alasan penolakan, kamu tidak perlu terlalu detail atau spesifik saat memberitahu perusahaan. Cukup katakan kalau kamu sudah menerima tawaran kerja lain atau posisi yang ditawarkan tidak cocok. Dengan cara menolak tawaran kerja tersebut kamu akan terlihat profesional.
4. Ucapkan terimakasih
Ketika kamu menolak tawaran, kamu bisa mengucapkan rasa terimakasih kepada perusahaan terkait yang sudah memberikan kamu waktu dan kesempatan. Pada saat menerapkan cara menolak lamaran kerja ini, maka akan membuat perekrut tahu bahwa kamu benar-benar menghargai mereka. Sehingga tetap menjaga hubungan baik.
Contoh e-mail untuk menolak tawaran kerja
Cara menolak tawaran kerja umumnya dilakukan melalui email. (Sumber: Pexels)
Berikut ini contoh cara menolak tawaran kerja melalui email ketika kamu sudah menerima tawaran lain.
Subject: Marketing Manager - Hasanudin
Yang terhormat Bapak Budi Ahmad,
Terimakasih banyak telah menawarkan saya posisi Manajer Pemasaran pada PT. Beauty Inside. Walaupun ini merupakan keputusan yang sulit, saya telah menerima posisi tersebut pada perusahaan lain.
Saya menikmati wawancara dengan Anda dan sangat menghargai waktu yang telah diberikan untuk saya selama dua minggu terakhir.
Sekali lagi, terimakasih atas waktu dan pertimbangan Anda. Semoga sukses dan saya berharap kita bisa bertemu lagi di lain waktu.
Dengan hormat,
Hasanudin
Dengan bergabung di talent marketplace EKRUT. Di sana, kamu bisa menentukan preferensi untuk peluang kerja baru. kamu tinggal melengkapi profil pada platform talent marketplace EKRUT. Selanjutnya, ratusan perusahaan termasuk startup, akan mencari-cari kamu.
Baca juga: 6 Cara membalas e-mail panggilan interview dan contohnya
Itulah dia cara menolak tawaran kerja dengan profesional. Saat menolak tawaran dari perusahaan-perusahaan yang tak kamu pilih, jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih atas waktu dan minat mereka pada kamu. Sebab, dunia kerja saat ini cepat berubah dan mungkin kamu akan bertemu lagi dengan mereka.
Sumber:
- indeed.com
- liputan6.com
- Thebalancecareers.com