PowerPoint merupakan aplikasi yang digunakan untuk presentasi. Aplikasi yang bisa diakses melalui laman Microsoft dan Google Slides ini dibutuhkan oleh banyak kalangan seperti, anak sekolah, kuliah, pekerja profesional, freelancer hingga level CEO sekalipun. Penggunaan aplikasi ini sangatlah bermanfaat karena fungsinya dapat digunakan untuk pitching idea, pengenalan brand baru, produk baru, atau sekedar mempresentasikan hasil diskusi kelompok.
Baca juga: 15 Situs download font keren dan gratis 2021
Memilih background PPT keren namun tetap relevan
Mengganti design juga background PowerPoint akan membuat presentasi lebih menarik. (Sumber: Unsplash)
Dengan seringnya menggunakan aplikasi ini, tidak dapat dihindari bahwa kamu bisa merasa bosan dengan background PowerPoint bawaan aplikasi yang sama. Pada saat itu akan timbul keinginan mengganti design juga background agar tampilannya lebih menarik juga relevan dengan topik yang akan kamu sampaikan.
1. Pilih warna yang sesuai
Sebagai contoh kamu bekerja untuk perusahaan yang memiliki logo warna merah yang mencolok dan semua orang tahu akan branding warna tersebut. Tentu penggunaan warna hijau pada pitching marketing setahun kedepan tidaklah relevan dan etis. Pastikan kamu memperhatikan relevansi warna dan background PowerPoint yang kamu bawakan.
2. Gunakan warna yang simple
Penggunaan kolaborasi dua warna terang dan gelap sangat disarankan. Memadukan background warna gelap dengan tulisan warna terang maupun sebaliknya akan membuat presentasimu lebih eye catching.
3. Pilih gambar yang tepat
Sebetulnya sulit untuk menentukan aturan baku dalam penggunaan gambar untuk background PowerPoint. Namun ada tiga kaidah yang bisa kamu ikuti agar PowerPoint tetap keren. Pertama, pastikan gambar yang digunakan berkaitan dengan hal yang kamu presentasikan namun tidak terlalu generik atau pasaran. Apabila kamu tidak bisa menemukan gambar yang sesuai kamu juga bisa menggunakan gambar vektor.
Baca juga: 15 Free image websites yang menyediakan ikon vektor untuk desain
Kaidah yang kedua adalah pemilihan gambar yang memberi ilustrasi lebih jelas mengenai topik yang dibicarakan, namun tidak membuat orang terlalu fokus pada gambar sampai melupakan topi yang sedang dibahas. Sebagai contoh kamu membahas kemacetan Jakarta pada tahun 2021 dan rencana yang akan dilaksanakan pada tahun 2022. Tentu menggunakan foto kemacetan akan sangat relevan, namun apabila kamu menggunakan foto kemacetan Jakarta pada malam hari dengan lampu-lampu malam yang gemerlap berwarna-warni. Para audience akan lebih menikmati gambar yang kamu sajikan dibanding data kemacetan yang terjadi pada tahun ini.
Kaidah terakhir adalah menginspirasi dan menarik. Dengan contoh presentasi akan desa tertinggal. Kamu cukup menambahkan foto pembangkit listrik tenaga panel surya yang dibutuhkan oleh daerah-daerah yang belum mendapat pasokan listrik. Tentu dengan tetap memperhatikan dua kaidah sebelumnya.
Baca juga: 11 Skills yang kamu butuhkan untuk menjadi UX designer andal
10 Background PPT keren dan gratis 2021
Selain mempersingkat waktu, template yang tersedia juga menyediakan ikon dan pilihan palet warna yang bisa kamu sesuaikan. (Sumber: Unsplash)
Dengan kaidah yang cukup memakan waktu dilaksanakan dan dibuat sendiri, EKRUT Media telah mengumpulkan 10 background PPT keren yang bisa kamu unduh secara gratis. Selain mempersingkat waktu, template yang tersedia juga menyediakan ikon dan pilihan palet warna yang bisa kamu sesuaikan.
1. Slidesgo: Minimalist Grayscale Pitch Deck
Url: https://slidesgo.com/theme/minimalist-grayscale-pitch-deck#search-Pitch+Deck&position-0
Aksen warna monokrom tidak akan pernah out of date ini bisa masuk dalam semua tema presentasimu. Mulai dari presentasi pitch deck hingga hasil diskusi kelompok dengan sedikit modifikasi. Perpaduan warna hitam, putih dan abu-abu dengan jenis font yang tegas dari Julius Sans One serta Didact Gothic ini juga bisa dipadupadankan dengan foto monokrom yang lebih sesuai dengan topik yang hendak kamu bawakan.
Baca juga: 8 Pilihan font gratis untuk kebutuhan komersial
2. Canva: White and Black Corporate Architecture
Url: https://www.canva.com/t/EAD0VQFcxa8-white-and-black-corporate-architecture-presentation/
Masih dengan aksen hitam putih, background yang tersedia di laman Canva ini memberikan efek yang lebih tegas dengan sudut-sudut bidang yang lebih tajam serta sentuhan warna coklat pastel. Paling cocok untuk presentasi bidang arsitektur, template ini tidak tertutup untuk bidang-bidang lain.
3. Slidesgo: Inspirational Green
Url: https://slidesgo.com/theme/inspirational-green#search-Minimalist&position-17&results-18
Penggunaan warna dominan hijau pada template ini akan memberi kesan menyegarkan pada presentasimu, terutama bila durasinya cukup panjang. Dipadukan dengan warna putih yang menjadi corak warna kedua menyajikan kontras terang dan gelap yang menarik. Penggunaan font Source Serif Pro juga memberi nuansa menyegarkan namun tetap dapat digunakan untuk presentasi dengan topik yang cukup serius.
4. Canva: White Blue and Yellow Photo Collage Modern Company Meeting Presentation
Url: https://www.canva.com/templates/EAD8VDn9cEI-white-blue-and-yellow-photo-collage-modern-company-meeting-presentation/
Bosan dengan kombinasi gradasi dua warna? Kamu bisa gunakan template background yang cukup berwarna-warni ini. Setiap slide di presentasi ini memiliki tone warna yang berbeda-beda mulai dari kombinasi Midnight blue, pale silver, MediumSeaGreen, Chocolate, serta Sandy Brown atau gabungan beberapa warna dengan kontras terang-gelap yang tetak sejuk dipandang mata namun tetap memberi kesan mengejutkan.
Baca juga: 8 Tools gratis untuk membuat infografis
5. Slidesgo: Science Fair Newsletter
Url: https://slidesgo.com/theme/science-fair-newsletter#position-15&results-18
Sangat cocok untuk mahasiswa atau siswa yang mengambil jurusan sains, background ppt keren ini juga dapat digunakan para profesional dari bidang yang sama. Dengan pilihan lima palet warna pastel yang menenangkan warna mulai dari light blue, orange, green, blue, sampai warna pink. Presentasimu akan lebih menarik dan menyenangkan untuk menyajikan infografis yang cukup rumit dan mendetail.
6. Canva: Purple App Phone Mockup Sales Marketing Presentation
Url: https://www.canva.com/t/EAD0VVgdpIE-purple-app-phone-mockup-sales-marketing-presentation/
Gebrakan warna ungu bisa untuk presentasimu ternyata bisa tetap keren! Setelah salah satu boyband ternama dari Korea Selatan, BTS, melakukan kerjasama dengan chain fast food restaurant, McDonalds.Penggunaan warna ungu akan semakin marak digunakan. Para Army bisa mulai mengunduhnya dari laman Canva sekarang!
7. Slidesgo: Aqua Marketing Plan
Url: https://slidesgo.com/theme/aqua-marketing-plan#search-sea&position-13&results-43
Presentasi dengan background bernuansa water color dengan lima pilihan palet warna biru muda, ungu, merah muda, hijau juga oranye akan memberi kesan artistik yang khas. Dengan 32 macam slides serta 500+ ikon dan flat icon yang bisa kamu dimodifikasi sesuai kebutuhan. Template ini bisa kamu gunakan sebagai pilihan presentasimu
8. Canva: Purple Pink and Green Geometric Gradient Visual Arts Class Orientation Education Presentation
Masih bernuansa artistik, namun dengan pendalaman gradasi geometri yang lebih abstrak dari paduan warna ungu, merah muda, dan hijau yang terlihat menyaru. Template ini cocok bagi para profesional dan siswa-siswi yang mendalami bidang visual design. Hal paling yang menyenangkan dari file ini adalah penyisipan foto dengan warna apapun yang tetap terlihat menarik dan, lihat contoh di slide 2, 3, 6, 7 serta 8.
Url: https://www.canva.com/templates/EAEPJs_3Qag-purple-pink-and-green-geometric-gradient-visual-arts-class-orientation-education-presentation/
9. Slidesgo: Futuristic Background
Url: https://slidesgo.com/theme/futuristic-background#position-0&results-18
Saat kamu dihadapkan untuk presentasi rencana masa depan, background ppt keren ini bisa jadi pilihan. Dengan pembawaan futuristis melalui paduan titik-titik terhampar bersama cahaya kuning keemasan yang kontras dengan warna navy blue sebagai warna dasar. Topik yang kamu presentasikan bisa melaju ke masa depan dengan visual yang tidak membosankan.
10. Canva: Violet and Green Start-up Business Animated Presentation
Url: https://www.canva.com/templates/EADvvEEwNW0-violet-and-green-start-up-business-animated-presentation/
Kamu bisa buat PowerPoint kamu bergerak! Yap, animasi bukanlah hal yang tidak mungkin dari file ini. 10 slides dengan paduan warna violet dan green ini cocok untuk kamu yang sedang membutuhkan presentasi yang fresh dan menarik perhatian banyak orang. Laman Canva juga memungkinkan kamu untuk memodifikasi gambar serta animasi yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.
Pastikan background ppt keren di atas telah kamu tandai dan unduh sehingga jika suatu saat dibutuhkan, kamu bisa langsung menggunakannya. Selalu ingat juga strategi desain bahwa less is more. Selamat mempersiapkan presentasi dengan keren!
Baca juga: 6 kunci desain grafik untuk non-desainer
Sumber:
- tutsplus
- slidesgo
- canva