Seiring dengan kemajuan zaman dan teknologi, kebutuhan manusia yang bertambah kompleks dan mendesak untuk dipenuhi makin mendapatkan solusi. Apalagi dengan koneksi Internet yang makin melancarkan pemenuhan kebutuhan tersebut. Kini, telah banyak aplikasi dan layanan berbasis online yang hadir membantu kamu. Tak hanya bermanfaat mengasah kreativitas, tetapi juga memudahkan dalam menunjang aktivitas manusia. Lalu, apa saja teknologi online yang bisa mempermudah hidupmu? Simak selengkapnya di sini!
1. WiFi dengan QR code
Kini ada wifi yang hanya menggunakan QR code - EKRUT
Kini, kamu bisa mendapatkan WiFi tanpa mengangkat jari dengan kode QR khusus yang dapat dipindai untuk menerima SSID dan informasi password milikmu sendiri. Kamu bisa menggunakan situs Qifi (www.qifi.org), yang menjanjikan keamanan dan kemudahan untuk membuat QR code.
Jadi, kalau ada tamu bertandang ke rumahmu dan meminta password WiFi, kamu tidak perlu bolak-balik menyebutnya. Bahkan kode QR yang kamu buat bisa disimpan untuk mencegah penyalahgunaan. Kamu bisa mencetaknya dan menggantungkannya di pintu kulkas misalnya. Menarik, ya?
2. Layanan transportasi online
Dengan kecanggihan teknologi lebih mudah bagimu untuk memakai transportasi online - EKRUT
Hal menarik dari teknologi online adalah kini kamu bisa ke mana saja dengan bantuan aplikasi di ponsel. Hanya dengan beberapa klik pada aplikasi, kamu tidak perlu repot mengantre atau bahkan menunggu lama. Pengguna bisa mendapatkan layanan jemput dengan cepat dan langsung antar ke tempat tujuan dengan biaya yang relatif terjangkau. Bahkan aplikasi ojek online seperti Gojek dan Grab, saat ini sudah merambah ke jasa pengantaran makanan, pengiriman barang, hingga jasa pemenuhan kebutuhan sehari-hari lainnya. Sangat memudahkan aktivitas kamu, bukan?
3. Belanja online
Kamu juga bisa membeli dan menjual barang-barang secara online - EKRUT
Tak ada waktu untuk membeli barang-barang di toko? Kini, kamu bisa membeli atau menjual barang secara online yang tentunya mudah dan cepat melalui online shop. Barang yang dijual pun beragam, mulai dari kebutuhan ujung kepala hingga ujung kaki. Namun sayangnya, tidak jarang ditemukan kasus-kasus penipuan di online shop ini. Misalnya, penjual tidak mengirimkan barang. Padahal, pembeli sudah membayar. Pada kasus lainnya, pembeli tidak kunjung membayar saat transaksi sudah terjadi.
4. Pinjaman uang online
Saat ini semakin mudah meminjam uang via online - EKRUT
Dalam situasi yang mendesak, teknologi online yang satu ini juga mempermudah hidupmu. Sebab, kini kamu bisa mendapatkan pinjaman dengan cepat tanpa harus datang ke bank. Bahkan semua prosedur dapat diselesaikan secara online. Kamu cukup mengisi data diri dan memenuhi kelengkapan yang dibutuhkan, dana sudah dapat dicairkan dalam waktu maksimal dua hari.
Layanan pinjaman uang online ini sangat memudahkanmu, terutama dalam keadaan yang mendesak. Namun, karena begitu mudahnya, jangan sampai kamu malah menyalahgunakannya seperti meminjam dalam jumlah yang lebih besar daripada kemampuan pengembalian, maupun mengajukan pinjaman bukan untuk tujuan yang memang mendesak.
5. Platform nonton acara TV online
Menonton tv juga menjadi lebih dengan perkembangan teknologi - EKRUT
Bingung ingin menonton apa tetapi tidak mau bergantung pada Netflix? Kini, ada berbagai web yang menyediakan acara menarik dan menjadi solusimu. Salah satunya adalah WatchOnline. Platform ini merupakan situs web panduan aggregator yang berisi daftar semua acara televisi berbeda yang tersedia di televisi kabel dan layanan streaming seperti Hulu, Amazon Prime, atau Netflix.
Situs ini menyediakan ulasan dan bahkan tautan ke platform yang memiliki konten streaming pilihanmu. Pilihan lain adalah OnlineMovies, yang memungkinkanmu menemukan platform online terbaik untuk menyiarkan semua film favorit, bahkan film yang paling baru dirilis. Menarik, bukan? Berbagai teknologi online kini makin mempermudah hidupmu. Aktivitas dan waktumu semakin efektif dan efisien. Apakah ada teknologi online lainnya yang menjadi andalanmu?
Baca juga: 9 Daftar TV Online yang Bebas dan Mudah untuk Mengaksesnya
6. Pesan tiket online
Kamu pasti pernah melakukan pesan tiket online (Sumber: Pexels)
Beberapa tahun ke belakang, layanan pembelian tiket masih sangat konvensional. Jika hendak naik kereta api, kapal laut, dan transportasi lain yang memakai tiket, harus datang ke loket pemesanan. Belum lagi saat di loket, antrean pasti tidak dapat dihindari.
Teknologi online pemesanan tiket secara daring tentu membuat segala sesuatu lebih mudah. Cukup di rumah, kamu bisa memesan berbagai macam tiket. Pembayarannya juga bisa langsung via transfer baik ATM atau m-banking. Bahkan layanan tiket online juga bisa kamu rasakan jika hendak membeli tiket bioskop. Tidak perlu khawatir kehabisan, cukup pesan secara daring, film kesayangan sudah pasti tidak terlewatkan.
7. Aplikasi chatting
Chatting, aplikasi perpesanan yang sangat murah (Sumber: Pexels)
Pada tahun 80an, untuk mengirim pesan ke sanak yang jauh, orang-orang memanfaatkan jasa telegram dimana biayanya sangat mahal. Hitungan per karakter saat mengetik pesan tentu saja sangat merepotkan. Layanan POS bisa dijadikan pilihan, hanya saja tidak cepat. Kemudian, muncul pesan SMS yang bisa kamu pakai. Hanya saja, harga per SMS juga tergolong mahal. Kemudian, muncul aplikasi chatting yang biayanya lebih murah, pengiriman pesan cepat, dan tentunya bisa dipakai siapa saja.
8. Aplikasi kasir online
Buat yang punya usaha, aplikasi kasir online pasti sangat membantu (Sumber: Pexels)
Bayangkan jika kamu punya usaha dan harus mengawasi keuangan toko secara terus menerus di tempat. Tentunya sangat merepotkan, terlebih jika toko yang dimiliki lebih dari satu. Hadirnya layanan kasir online sangat mempermudah para pemilik usaha. Bahkan karyawan yang menjadi operatornya juga akan lebih cepat kinerjanya.
Layanan kasir online sudah banyak sekali variannya. Karyawan yang menggunakannya hanya perlu input database produk dan harga. Setelah itu, setiap transaksi akan dilakukan berdasarkan database tersebut. Sebagai pemilik toko, kamu bisa tracking pemasukan dimana saja hanya dengan satu aplikasi.
9. Layanan CCTV online
Keamanan makin terkendali berkat CCTV online(Sumber: Pexels)
CCTV sangat penting sebagai salah satu bagian keamanan gedung. Kamu memerlukannya untuk dipasang di rumah, tempat usaha, bahkan gudang penyimpanan. Layanan CCTV online ini hadir dengan mekanisme yang sangat memudahkan. Kamu hanya perlu memasang alat berupa kamera dan aplikasi. Kamera yang menyala ini akan terintegrasi dengan aplikasi yang dapat dilihat di mana saja. Bahkan bentuk kamera CCTV sekarang sudah makin kecil, sehingga bisa diletakkan di tempat-tempat tidak terduga.
10. Layanan m-banking
Transaksi perbankan tak perlu datang langsung (Sumber: Pexels)
Transfer uang tidak perlu lagi antre ke teller yang menghabiskan waktu dan banyak tenaga. Cukup aktifkan m-banking untuk kebutuhan perbankan, segala jenis transaksi bisa dilakukan hanya dengan genggaman. Kamu bisa transfer uang kapan saja, membeli pulsa, bahkan membayar tagihan tanpa perlu pergi ke luar rumah. Semua dapat dilakukan asalkan gawai sudah terkoneksi dengan jaringan internet.
Baca juga: Slack: Aplikasi Chat yang Memudahkan Komunikasi Antar Tim
Itulah beberapa teknologi online yang terbukti berhasil mempermudah kehidupan manusia. Sama seperti EKRUT, platform online yang menghubungkan tenaga kerja dengan berbagai perusahaan ternama. Cukup hanya dengan sign up EKRUT sekarang juga, kamu bisa memperoleh berbagai peluang kerja yang dapat disesuaikan dengan minatmu. Temukan juga berbagai artikel menarik lainnya di EKRUT Media. Informasi dan tips menarik tersedia pula di YouTube EKRUT Official.
Sumber:
- plimbi.com
- chataja.co.id
- liputan6.com
- ideaimaji.com
- kumparan.com
- hackernoon.com