Konten merupakan sarana bagi pemilk bisnis untuk menuangkan kreativitas dan memikat hati para pengunjung. Bukan hanya bisnis online berbasis informasi yang membutuhkan konten, bahkan e-commerce sekalipun juga membutuhkannya.
Konten yang bagus bisa digunakan untuk memengaruhi pengunjung untuk membeli produk maupun menggunakan jasa yang kamu tawarkan. Nah, agar konten lebih efektif dalam kerberhasilan promosi bisnismu, yuk ketahui lima cara yang bisa kamu lakukan untuk mempromosikan kontenmu.
1. Libatkan influencer untuk promosi konten
Dengan melibatkan influencer konten marketing kamu akan lebih banyak dibaca oleh user - EKRUT
Sebagian besar Content Marketer akrab dengan influencer. Namun jika kamu baru melibatkan influencer saat konten dipublikasikan, maka kamu akan kehilangan peluang.
Jadi, jalinlah kerja sama dengan para influencer sejak awal pengembangan konten. Berikut ini beberapa hal yang kamu perlu lakukan pada awal pengembangan konten bersama influencer:
- Menentukan topik konten sesuai dengan kebutuhan perusahaan
- Mencari influencer yang pas dengan produk
- Meminta portofolio influencer
- Mengundang influencer untuk melakukan review draf akhir konten sebelum dipublikasikan
Setelah konten dipublikasikan, hubungi influencer yang bermitra denganmu dalam proses kreatif. Beri tahu mereka bahwa kamu menghargai kontribusi mereka dan memasukkannya ke dalam situsmu.
Baca juga: 4 langkah penting dalam content marketing
2. Berkontribusi terhadap komunitas berbagi konten
Kamu juga bisa menyebarkan konten di situs komunitas yang populer seperti medium atau reddit - EKRUT
Menerbitkan konten di situs milikmu sendiri mungkin tidak cukup untuk mendapatkan engagement yang ditargetkan. Maka dari itu, kamu harus menemukan cara untuk membuat konten populer. Komunitas berbagi konten adalah jaringan dengan cara yang bagus untuk memperkuat popularitas konten milikmu.
Mereka memberimu kesempatan untuk membagikan pesan dengan jaringan luas dari individu dengan mimat yang sama. Beberapa komunitas populer yang bisa kamu lirik, antara lain:
- HubPages
- GrowthHackers
- Medium
- Triberr
Beberapa situs ini gratis, tapi ada juga yang berbayar. Pilihlah bukan berdasarkan harga, tetapi yang memiliki anggota audiens aktif. Kemudian, pelajari jaringan ini dan setiap komunitas lain yang kamu pilih untuk menjadi bagian dalam promosi konten.
Dengan begitu, konten kamu akan dilihat sebagai kontribusi berharga bagi komunitas, bukan hanya sekedar promosi diri maupun brand.
3. Manfaatkan email marketing
Jika dimanfaatkan dengan baik email marketing bisa jadi strategi pemasaran yang tepat - EKRUT
Email marketing sempat mulai ditinggalkan sebagai salah satu strategi pemasaran. Padahal jika dimanfaatkan dengan baik, cara mempromosikan produk lewat email marketing akan luar biasa besar efeknya.
Untuk membangun subscribers, informasikan di situs toko online kamu bahwa mereka yang berlangganan email, akan mendapatkan diskon khusus atau produk trial saat produk diluncurkan. Atau, kamu juga bisa mengirimkan sampel produk kepada email subscribers dengan skema “Khusus 10 Subscribers Pertama”.
Begitu jumlah email subscribers kamu semakin banyak, setiap kali ada produk baru, kamu bisa langsung mempromosikan produk tersebut ke mereka. Jangan lupa untuk memberikan diskon khusus agar mereka tertarik untuk segera membelinya. Perhatikan beberapa hal ini saat membuat email marketing.
4. Gunakan SEO
Dengan menggunakan prinsip SEO dalam kontenmu, maka akan mungkin banyak dibaca - EKRUT
Search engine optimizer atau (SEO) memungkinkan informasi yang kamu salurkan lewat konten blog maupun situs, ditemukan dengan mudah oleh pengguna lewat mesin pencari seperti Google. Ketika kamu meluncurkan sebuah produk, berikan informasi yang lengkap dan optimalkan kata kunci yang ingin kamu targetkan di judul, deskripsi, URL, hingga nama file foto.
Setelah konten dipublikasikan pada situs, bekerjasamalah dengan para blogger untuk mempromosikan link produk pada blog mereka. Jadi, cobalah untuk mempelajari dasar-dasar SEO dari sekarang, agar kamu bisa segera mempromosikan produk dengan metode organik yang satu ini.
5. Perbarui dan perluas postingan yang ada
Cobalah juga untuk memperbaharui konten dan menyebarkan di media sosial lainnya - EKRUT
Marketer yang secara teratur memperbarui konten lama ke format baru, diprediksi 74 persen mendapat potensi meraih hasil positif. Jadi, cobalah untuk memperbarui kontenmu dan jangan lupa untuk menyebar konten tersebut melalui media sosial.
Baca juga: 8 social media tools terpercaya dan cocok untuk marketing konten
Nah, itulah lima cara mempromosikan produk yang sangat efektif. Bila diterapkan dengan baik, produk atau jasa yang kamu tawarkan akan lebih terjangkau masyarakat. Traffic untuk situs pun akan terkerek.
Last update: 29 November 2020
Sumber:
- contentmarketinginstitute.com